Profil Pengetahuan Konten Pedagogik Mahasiswa Calon Guru Setelah Mengikuti Program Pengalaman Lapangan pada Program Studi Pendidikan Matematika Univeritas Cokroaminoto Palopo

RISKA, RISKA (2016) Profil Pengetahuan Konten Pedagogik Mahasiswa Calon Guru Setelah Mengikuti Program Pengalaman Lapangan pada Program Studi Pendidikan Matematika Univeritas Cokroaminoto Palopo. S1 thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
BAB I.docx

Download (33kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (34kB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pengetahuan konten, pengetahuan pedagogik, dan pengetahuan konten pedagogik mahasiswa calon guru matematika setelah mengikuti program pengalaman lapangan (PPL). Penelitian ini merupakan penelitian mix method dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Instrumen dalam penelitian ini adalah peneliti sebagai instrumen utama yang dipandu oleh tes tertulis dan pedoman wawancara yang valid dan reliabel. Langkah-langkah pengambilan subjek penelitian yaitu: 1) Memberikan tes tertulis kepada sampel penelitian yakni 50 orang dengan kategori, 24 mahasiswa PPL di SMP dan 26 mahasiswa PPL di SMA. 2) Menganalisis hasil tes. 3) Mengelompokkan hasil tes menjadi subjek berkemampuan tinggi (ST) dan subjek berkemampuan rendah (SR) untuk masing-masing kategori. 4) Memilih 2 ST dan 2 SR untuk masing-masing kelompok. Pengumpulan data dilakukan dengan pengambilan data kuantitatif dan data kualitatif. Analisis data kuantitatif dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif. Analisis data kualitatif dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa 1) Pengetahuan konten, pengetahuan pedagogik, dan pengetahuan konten pedagogik mahasiswa calon guru matematika semuanya berada pada kategori sedang, baik yang PPL di SMP maupun yang PPL di SMA. 2) Profil pengetahuan konten pedagogik mahasiswa calon guru dapat tergambarkan pada aspek: a. Perbedaan ST dan SR untuk pengetahuan konten terletak pada membuat peta konsep, ST cenderung lebih paham akan fungsi peta konsep namun belum secara spesifik terhadap materi yang diajarkan. SR yang lebih memfokuskan peta konsep yang ada pada buku panduan. Dalam membedakan materi sulit ST lebih cenderung melihat kemampuan siswa sementara SR berdasarkan keaktifan siswa. Dalam mengurutkan materi ST berdasarkan konsep awal yang dimiliki siswa sementara SR berdasarkan materi yang sulit dan pemahaman subjek sendiri. b. Informasi yang diberikan untuk pengetahuan pedagogik secara umum untuk setiap aktivitas yang dilakukan, subjek hanya memfokuskan pada pemberian tes awal dan soal latihan secara terus menerus. Aktivitas subjek dapat dikatakan bahwa subjek hanya mampu berpikir secara real saja dan tidak secara abstrak. c. Perbedaan ST dan SR untuk pengetahuan konten pedagogik terletak pada konsep yang dimiliki. ST lebih menekankan pada pengetahuan tentang konseptual dalam memecahkan masalah. SR menekankan pada pengetahuan tentang prosedural dalam memecahkan masalah. Kata Kunci: Pengetahuan konten, Pengetahuan pedagogik, Pengetahauan konten pedagogik, Mahasiswa calon guru matematika

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > MATEMATIKA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 23 Oct 2017 08:00
Last Modified: 23 Oct 2017 08:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/3346

Actions (login required)

View Item View Item