Kreativitas Kepala Sekolah Dalam Membina dan Mengembangkan Potensi Guru Mata Pelajaran IPS di SMP Negeri 1 Makassar. Skripsi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Makassar. Skripsi ini dibimbing oleh Drs. Syamsul Sunusi M,Pd (Pembimbing 1) dan Dr Maharuddin Pangewa, M.Si ( Pembimbing II ).

M. Rhaiz Ramli, Boraimba RM, (2015) Kreativitas Kepala Sekolah Dalam Membina dan Mengembangkan Potensi Guru Mata Pelajaran IPS di SMP Negeri 1 Makassar. Skripsi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Makassar. Skripsi ini dibimbing oleh Drs. Syamsul Sunusi M,Pd (Pembimbing 1) dan Dr Maharuddin Pangewa, M.Si ( Pembimbing II ). Diploma thesis, universitas negeri makassar.

[img] Text
M. Rhaiz Ramli Boraimba RM, 2015..docx

Download (13kB)

Abstract

ABSTRAK M. Rhaiz Ramli Boraimba RM, 2015. Kreativitas Kepala Sekolah Dalam Membina dan Mengembangkan Potensi Guru Mata Pelajaran IPS di SMP Negeri 1 Makassar. Skripsi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Makassar. Skripsi ini dibimbing oleh Drs. Syamsul Sunusi M,Pd (Pembimbing 1) dan Dr Maharuddin Pangewa, M.Si ( Pembimbing II ). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran kreativitas kepala sekolah dalam membina dan mengembangkan potensi guru mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di SMP Negeri 1 Makassar , dan untuk mengetahui kendala-kendala kepala sekolah dalam pengembangan kreativitasnya di SMP Negeri 1 Makassar. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data ada 2 yaitu data primer dan data sekunder. Fokus penelitian di fokuskan pada Kepala Sekolah dan Guru. Tahap-tahap penelitian yaitu tahap pra penelitian, tahap pelaksanaan penelitian, mengidentifikasi data. Teknik penelitian yaitu observasi, interview/wawancara dan dokumentasi. Proses pencatatan dilakukan secara tersistematis dari data observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan data dalam pemeriksaan keabsahaan data dilakukan dengan Trianggulasi data yakni pengumpulan data yang bersifat menggabungkan data dari berbagai teknik data dan sumber yang telah ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kreativitas kepala sekolah dalam membina dan mengembangkan potensi guru mata pelajaran IPS di SMP Negeri 1 Makassar sudah cukup baik, di mana guru sangat termotivasi dengan adanya peran kreativitas kepala sekolah yang terus mendorong dan memberikan dukungan terhadap pengembangan sekolah. Dan kendala-kendala kepala sekolah dalam pengembangan kreativitasnya masih banyak memiliki kendala dalam hal ini disebabkan beberapa kendala diantaranya fasilitas sekolah yang kurang memadai, permasalahan pembiayaan, kurangnya komunikasi yang baik antara guru dan kepala sekolah bahkan luas lahan sekolah yang sempit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > ILMU SOSIAL
Divisions: ?? sch_soc ??
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 29 Apr 2016 06:41
Last Modified: 29 Apr 2016 06:41
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/668

Actions (login required)

View Item View Item