Hubungan Tingkat Kepercayaan dan Kepuasan Masyarakat Terhadap Kinerja Anggota DPRD Kota Makassar (Studi Pada Masyarakat Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar)

Pratama, Muh. Arief (2015) Hubungan Tingkat Kepercayaan dan Kepuasan Masyarakat Terhadap Kinerja Anggota DPRD Kota Makassar (Studi Pada Masyarakat Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar). Diploma thesis, FIS.

[img] Text
ISI.docx

Download (163kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk (1) untuk mengetahui hubungan antara kepercayaan masyarakat terhadap kinerja anggota DPRD Kota Makassar (Studi pada Masyarakat Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar),(2) untuk mengetahui hubungan antara kepuasan masyarakat terhadap kinerja anggota DPRD Kota Makassar (Studi pada Masyarakat Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar, (3) untuk mengetahui hubungan antara kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap kinerja anggota DPRD Kota Makassar (Studi pada Masyarakat Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar). Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan korelasi dan deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar yang telah memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebesar 108.984 jiwa. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 204 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni menggunakan angket/kuesioner. Adapun teknik analisis data yang digunakan yakni analisis statistik deskriptif, uji asumsi (uji normalitas, uji linearitas), uji korelasi, uji determinansi, uji t, uji korelasi ganda, uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terjadi hubungan yang positif dan signifikan antara tingkat kepercayaan dengan kinerja anggota DPRD Kota Makassar dengan nilai (r) yang menunjukkan angka 0,727 dan nilai R^2 menunjukkan angka 52,8 %. (2) Terjadi hubungan yang positif dan signifikan antara tingkat kepuasan dengan kinerja anggota DPRD Kota Makassar dengan (r) yang menunjukkan angka 0,809 dan nilai R^2 menunjukkan angka 65,5 % .(3) Terjadi hubungan yang positif dan signifikan antara tingkat kepercayaan dan tingkat kepuasan dengan kinerja anggota DPRD Kota Makassar dengan nilai (R) yang menunjukkan angka 0,827 dan nilai R^2 menunjukkan angka 68,4 %.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Pendidikan Kewarganegaraan PPKn
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 22 Feb 2018 08:16
Last Modified: 22 Feb 2018 08:16
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/4900

Actions (login required)

View Item View Item