KEKERASAN GENDER TERHADAP PEREMPUAN DALAM KUMPULAN CERPEN SUARA MERDEKA (KRITIK SASTRA FEMINISME)

A, Hasriani (2018) KEKERASAN GENDER TERHADAP PEREMPUAN DALAM KUMPULAN CERPEN SUARA MERDEKA (KRITIK SASTRA FEMINISME). Prosiding Seminar Nasional Dies Natalis UNM Ke 57,. pp. 125-134. ISSN 978-602-5554-35-3 (In Press)

[img]
Preview
Text
Hasriani A_kekerasan Gender.pdf

Download (350kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan wujud kekerasan fisik pada perempuan dalam kumpulan cerpen Suara Merdeka. . Jenis penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan objek penelitian adalah wujud kekerasan gender pada perempuan pada kumpulan cerpen Suara Merdeka menggunakan analisis feminisme. Sumber data penelitian adalah lima cerpen yang berjudul Putri Raja dan Babi Hutan Karya Aris Kurniawan, Asmodeus karya Bashirah Delmora Anjali, Perempuan-Perempuan Karya Ana Mustamin, Gadis Bermahkota Tiga Kembang yang Layu karya Faris Al Faisal.Data penelitian berupa kata-kata dalam rangkaian kalimat dan sumber data primer adalah kumpulan cerpen terbitan Suara Merdeka.. Teknik pengumpulan data menggunakan metode pustaka, simak, dan catat. Teknik analisis data menggunakan teknik hermenutik dan heuristik. Dari kelima cerpen yang dianalisis ditemukan tiga wujud kekerasan pada perempuan, yakni (1) kekerasan fisik ditemukan dalam cerpen Putri Raja dan Babi Hutan karya Aris Kurniawan dan cerpen Asmodeus karya Bashirah Delmora Anjali (2) kekerasan psikologi ditemukan dalam cerpen Pesona Farida karya Alimin Suprayitno dan cerpen Perempuan-Perempuan karya Ana Mustamin, dan (3) kekerasan seksual ditemukan dalam cerpen Gadis Bermahkota Tiga Kembang yang Layu karya Faris Al Faisal Kata Kunci: Gender, Perempuan, Cerpen, Feminisme

Item Type: Article
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA > Pendidikan Bahasa dan sastra Bahasa Indonesia
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: Mr Irfan Arifin
Date Deposited: 30 Oct 2018 02:45
Last Modified: 30 Oct 2018 02:45
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11316

Actions (login required)

View Item View Item