PENGARUH PENGETAHUAN ORANGTUA TERHADAP PENERAPAN PENDIDIKAN SEKS DALAM KELUARGA DI KELURAHAN TAMARUNANG KECAMATAN MARISO KOTA MAKASSAR

ASTIWI, ASTIWI (2018) PENGARUH PENGETAHUAN ORANGTUA TERHADAP PENERAPAN PENDIDIKAN SEKS DALAM KELUARGA DI KELURAHAN TAMARUNANG KECAMATAN MARISO KOTA MAKASSAR. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
jurnal tiwi.docx

Download (30kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penegetahuan orangtua terhadap penerapan pendidikan seks dalam keluarga di Kelurahan Tamarunang Kecamatan Mariso Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling dengan jumlah sampel sebesar 105 orang. Teknik pengumpulan datanya menggunakan angket/quesioner, data yang didapat kemudian di analisis dengan menggunakan SPSS Version 20, dideskripsikan kemudian disimpulkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara pengetahuan orang tua terhadap penerapan pendidkan seks dalam keluarga di kelurahan Tamarunang, Kecamatan Mariso, Kota Makassar Sehingga H1 yang berbunyi “ada pengaruh antara pengetahuan orangtua dengan penerapan pendidikan seks” diterima dan H0 ditolak. Ini dilihat dari hasil uji analisis regresi linear sederhana yang hasilnya menunjukkan nilai sig = 0,000 < 0,05 maka variabel (X) berpengaruh terhadap variabel (Y). Koefisien korealasi r = 0,943 menunjukkan korelasi positif dengan kekuatan korelasi yang “tinggi”. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi pengetahuan orang tua maka akan semakin baik pula orang tua dalam menerapkan pendidikan seks. Kata Kunci: Pengetahuan, Orangtua, Pendidikan, Seks, Keluarga

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Pendidikan Sosiologi
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 11 Oct 2018 01:29
Last Modified: 11 Oct 2018 01:29
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11105

Actions (login required)

View Item View Item