Anasis Dekonstruksi Tokoh Utama Satar dalam Novel Sabda Dari Persemayaman Karya T.M. Dhani Iqbal: Perspektif Jacques Derrida

Arisandy, Andre (2018) Anasis Dekonstruksi Tokoh Utama Satar dalam Novel Sabda Dari Persemayaman Karya T.M. Dhani Iqbal: Perspektif Jacques Derrida. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL.pdf

Download (118kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk pemikiran tokoh Satar dan pembalikan hierarkioposisi biner dengan menggunakan teori dekonstruksi Jacques Derrida dalam novel Sabda Dari Persemayaman karya T.M. Dhani Iqbal. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah teks-teks yang terdapat dalam novel Sabda Dari Persemayaman yang menguraikan bentuk-bentuk pemikiran dan pembalikan hierarki oposisi biner. Sumber data dalam penelitian ini adalah novelSabda Dari Persemayaman karya T.M. Dhani Iqbal. Pengumpulan data yang digunakan ialah teknik baca, teknik pencatatan dan interpretasi. Penelitian ini dilakukan dengan mengidentifikasi, mengklasifikasi, mendeskripsikan, dan menganalisis bentuk-bentuk pemikiran dan pembalikan hierarki oposisi biner tokoh Satar dalam novel Sabda Dari Persemayaman karya T.M. Dhani Iqbal dengan menggunakan teori Dekonstruksi Jacques Derrida.Hasil penelitian membuktikan adanya bentuk pimikiran tokoh utama Satar dengan berwatak pemberani serta introver. Namun, setelah dilakukan analisis dengan membalikkan hierarki oposisi biner pada tokoh Satar, didapatkan watak penakut serta ekstrover yang terdapat pada teks aporia dalam novel sabda Dari Persemayaman. Saran bagi peneliti lain yakni meneliti lebih lanjut novelSabda Dari Persemayamandengan teori lebih mutakhir serta melakukan pengkajian tentang dekonstruksi pada novel-novel Indonesia lainnya. Kata Kunci: Dekonstruksi, Oposisi biner

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA > Pendidikan Bahasa dan sastra Bahasa Indonesia
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 28 Aug 2018 05:37
Last Modified: 28 Aug 2018 05:37
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/10496

Actions (login required)

View Item View Item