Hubungan Kecerdasan Emosional dan Motivasi Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa SMAN Se Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba

DWISAKTI, ASWAR (2017) Hubungan Kecerdasan Emosional dan Motivasi Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa SMAN Se Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
ARTIKEL CHUA.docx

Download (31kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah (i) Untuk mengetahui kecerdasan emosional siswa kelas XI IPA SMAN se Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba (ii) Untuk mengetahui motivasi belajar siswa kelas XI IPA SMAN Se-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba (iii) Untuk mengetahui hasil belajar biologi siswa kelas XI IPA SMAN Se-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba (iv) Untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan emosional dengan hasil belajar biologi siswa kelas XI IPA SMAN Se-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba (v) Untuk Mengetahui hubungan Motivasi dengan hasil belajar biologi Siswa kelas XI IPA SMAN se Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba (vi) Untuk Mengetahui hubungan antara kecerdasan emosional dan Motivasi dengan hasil belajar biologi Siswa kelas XI IPA SMAN Se-Kecamatan KajangKabupaten Bulukumba Penelitian ini adalah penelitian ex post facto yang bersifat korelasi ganda. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMAN di Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba, tahun ajaran 2017/2018 yang terdiri dari 3 sekolah. Jumlah siswa kelas XI dari ketiga sekolah tersebut sebayak 304 siswa kemudian dilakukan pengambilan sampel secara proporsional random sampling dan terpilih 161 siswa untuk dijadikan sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan instrument berupa angket kecerdasan emosional dan motivasi. Teknik analisis data deskriptif dan inferensial Hasil penelitian menunjukkan bahwa (i) Kecerdasan emosional siswa kelas XI IPA SMANSe-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba berada pada kategori cukup (2) Motivasi belajar siswa kelas XI IPA SMANSe-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba berada pada kategori cukup (ii) Hasil belajar biologi siswa kelas XI IPA SMAN Se-kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba berada pada kategori sangat baik (iv)Terdapat hubungan antara kecerdasan emosional dengan hasil belajar biologi siswa kelas XI IPA SMAN Se-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba berada pada kategori sedang (v) Terdapat hubungan Motivasi dengan hasil belajar biologisiswa Kelas XI IPA SMAN Se-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba berada pada kategori kuat (vi) Terdapat hubungan antara kecerdasan emosional dan motivasi secara bersama-sama dengan hasil belajar biologi Siswa kelas XI IPA SMAN Se-Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba berada pada kategori kuat.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > Biologi
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 05 Apr 2018 07:59
Last Modified: 05 Apr 2018 07:59
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/6920

Actions (login required)

View Item View Item