Pengaruh Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Smartphone Samsung Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Makassar

Rositasari, Nurul (2017) Pengaruh Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Smartphone Samsung Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Makassar. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
NURUL.pdf

Download (45kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Smartphone Samsung Pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Makassar. Populasi dalam Penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi UNM yang berjumlah 2.424 orang. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 100 orang dengan menggunkan teori sampel Slovin. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara, observasi dan kuesioner. Teknis analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunkan Statistical Product and Servise Solution (SPSS) v.21. Persamaan regresi linier bergandamengahasilkan persamaan Y = a + b1X1 + b2X2 + e. Dengan demikian hasil penelitian ini menemukan bahwa variabel promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil analisis korelasi determinasi (R Square) sebesar 0,570 yang menunjukkan bahwa variabel promosi mampu memberikan kontribusi sebesar 57,0%. Selisihnya 43% di pengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Hasil uji F dengan nilai F hitung (66,492) > F tabel (3,09) dengan taraf signifikansi 0,000 < 0,05. Sedang hasil uji t menjelaskan t hitung untuk variable X1 adalah sebesar (8,618) > t tabel (1,661) dengan taraf signifikansi 0,000 < 0,05. Maka H0 ditolak dan hipotesis yang diterima adalah H2 yang berarti variabel Brand Awareness secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel Y (Keputusan Pembelian). Hasil Uji Parsial untuk variabel X2 menjelaskan bahwa t hitung (2,664) > t tabel (1,661) dengan taraf signifikansi 0,009 < 0,05. Maka H0 ditolak dan hipotesis yang diterima adalah H3 yang berarti variabel Brand Loyality secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel Y (Keputusan Pembelian). Kata Kunci : Promosi, Brand Awareness, Brand Loyality dan Keputusan Pembelian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI > Manajemen > Pendidikan Ekonomi
FAKULTAS EKONOMI > Pendidikan Ekonomi
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 15 May 2018 08:13
Last Modified: 15 May 2018 08:13
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/8580

Actions (login required)

View Item View Item