Peran Dunia Usaha dan Dunia Industri Terhadap Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan di Kabupaten Bone

Nakkir, Muh (2015) Peran Dunia Usaha dan Dunia Industri Terhadap Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan di Kabupaten Bone. S1 thesis, Pascasarjana.

[img] Other
Artikel Muh. Nakkir.rtf

Download (163kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Mengetahui gambaran DUDI terhadap pengembangan SMK di Kabupaten Bone, (2) Mengetahui gambaran kesiapan kerja peserta didik SMK dalam menghadapi DUDI di Kabupaten Bone, (3) Mengetahui gambaran relevansi kurikulum SMK dengan kebutuhan DUDI di Kabupaten Bone. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan (1) Peran DUDI terhadap pengembangan SMK di Kabupaten Bone, dilihat dari segi ekonomi, segi sosial budaya dan dari segi kemitraan, maka DUDI sangatlah berperan untuk pengembangan SMK, (2) Kesiapan kerja peserta didik dalam menghadapi DUDI di Kabupaten Bone, jika dilihat dari indikator keinginan dan minat, harapan dan cita-cita, kebutuhan fisiologis, desakan dan dorongan linkungan, kebutuhan penghormatan atas diri, maka peserta didik siap untuk bekerja, (3) Relevansi kurikulum SMK dengan kebutuhan DUDI di Kabupaten Bone, dalam proses penyusunan kurikulum DUDI belum dilibatkan sehingga tingkat relevansi kurikulum antara pencetak calon tenaga kerja dengan calon pemakai tenaga kerja masih rendah. Kata kunci: Dunia Usaha dan Dunia Industri, Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan di Kabupaten Bone.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 24 Apr 2018 07:52
Last Modified: 24 Apr 2018 07:52
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/8006

Actions (login required)

View Item View Item