Keeektifan Penggunaan Media Audio terhadap Kemampuan Menyimak Siaran Berita Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang.

WAHYUNIAR, WAHYUNIAR (2017) Keeektifan Penggunaan Media Audio terhadap Kemampuan Menyimak Siaran Berita Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang. S1 thesis, Pascasarjana.

[img] Text
JURNAL WAHYUNIAR.docx

Download (49kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan (1) membuktikan dan mendeskripsikan kemampuan menyimak siaran berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang sebelum diberi perlakuan (pre-test), (2) membuktikan dan mendeskripsikan kemampuan menyimak siaran berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang setelah diberi perlakuan (post-test), dan (3) membuktikan dan mendeskripsikan keefektifan penggunaan media audio terhadap kemampuan menyimak siaran berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah One Group Pretest-Posttest Design dengan teknik analisis data statistik deskriptif dan statistik inerensial. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang yang berjumlah 123 siswa. Sampel penelitian ini berjumlah 30 siswa. Penarikan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling. Dalam penelitian ini yang dijadikan sampel ada satu kelas yaitu kelas VIII.1. Teknik pengumpulan data, yaitu tes berupa tes tertulis dan tes lisan. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik statistik deskriptif dan statistik inerensial jenis uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kemampuan menyimak siaran berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang sebelum diberi perlakuan (pre-test) dikategorikan rendah. Siswa yang memenuhi standar Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) berjumlah 14 orang (47%) dan siswa yang tidak mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) berjumlah 16 orang (53%). Nilai rata-rata siswa adalah 64,8, skor tertinggi adalah 77 yang diperoleh 1 orang siswa, dan skor terendah adalah 48 yang diperoleh 3 orang siswa. (2) Kemampuan menyimak siaran berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang setelah diberi perlakuan (post-test) dikategorikan sedang. Siswa yang memenuhi standar Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) berjumlah 26 orang (87%) dan siswa yang tidak mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) berjumlah 4 orang (13%). Nilai rata-rata siswa mencapai 71,93, skor tertinggi adalah 86 yang diperoleh 1 orang siswa, dan skor terendah adalah 49 yang diperoleh 1 orang siswa. (3) Penggunaan media audio efektif terhadap kemampuan menyimak siaran berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Mattiro Bulu. Pembelajaran menyimak memenuhi tiga indikator, antara lain: kualitas pembelajaran, kuantitas pembelajaran, serta waktu. Hasil uji hipotesis thitung = 4,991 > ttabel = 2,045. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis penelitian yang diajukan diterima.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA
PASCASARJANA > BAHASA INDONESIA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 03 Apr 2018 07:20
Last Modified: 03 Apr 2018 07:20
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/6681

Actions (login required)

View Item View Item