RUMAH ADAT BALLAK LOMPOA DI BONTONOMPO KELURAHAN CANREGO KECAMATAN POLONGBANGKENG SELATAN KABUPATEN TAKALAR

SRIMULIA, MUHAMMAD ILHAM (2019) RUMAH ADAT BALLAK LOMPOA DI BONTONOMPO KELURAHAN CANREGO KECAMATAN POLONGBANGKENG SELATAN KABUPATEN TAKALAR. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
jurnalku fix.pdf

Download (225kB) | Preview

Abstract

Abstrak Penelitian ini berjudul “Rumah Adat Ballak Lompoa Di Bontonompo Kelurahan Canrego Kecamatan Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana bentuk dan fungsi dari arsitektur Ballak Lompoa di Bontonompo. (2) Apa makna yang terkandung dalam arsitektur Ballak Lompoa di Bontonompo. Jenis penelitian adalah kualitatif yang bersifat deskriptif ,yaitu penelitian yang menggambarkan situasi tertentu berdasarkan data yang diperoleh secara terperinci melalui observasi dan wawancara dengan informan. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi dengan melibatkan sebanyak 8 (delapan) orang informan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Arsitektur tradisional Balla Lompoa di Kelurahan canrego kecamatan Polongbangken Selatan Kabupaten Takalar memiliki tiga bagian utama beserta fungsinya masing-masing, yaitu pammakkang atau loteng yang digunakan sebagai tempat menyimpanan bahan makanan pokok yaitu padi dan juga untuk menyimpan gaukang atau saukang milik penghuni rumah, kale ballak atau badan rumah yang biasa difungsikan sebagai tempat pertemuan raja-raja, menyambut tamu, dan pada bagian badan rumah ini juga dibuat kamar untuk keluarga raja, dan sedangkan pada bagian siring ballak atau kolong rumah difungsikan sebagai tempat penyimpanan alat pertanian dan juga memelihara hewan ternak. (2) Makna arsitektur ballak lompoa yaitu assulapak appak atau persegi empat mengandung makna bahwa dunia ini berbentuk persegi empat dimana terdapat api, air, tanah, dan angina., Ulu ballak assegitiga atau kepala rumah persegi tiga dimana sambulayang melambangkan strata sosial antara raja, masyarakat biasa, dan budak., Arah bangunan yang menghadap keselatan dianggap sebagai arah yang paling baik Kata Kunci : Rumah adat, arsitektur tradisional, makna arsitektur.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Pendidikan Antropologi
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 30 Oct 2019 07:04
Last Modified: 30 Oct 2019 07:04
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/15307

Actions (login required)

View Item View Item