Pengembangan Bahan Ajar Menulis Deskripsi Bahasa Indonesia Berwawasan Kepulauan Murid Sekolah Dasar Kabupaten Pangkep

Madeamin, Madeamin (2018) Pengembangan Bahan Ajar Menulis Deskripsi Bahasa Indonesia Berwawasan Kepulauan Murid Sekolah Dasar Kabupaten Pangkep. S2 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan bahan ajar bahasa Indonesia berwawasan kepulauan yang valid; efektif; praktis dan keterbacaan untuk murid sekolah dasar. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan (grend teory) Thiagarajan dikembangkan berdasarkan teori pengembangan dari Thiagarajan (1974: 5) model ini dikenal dengan nama four-D, yaitu: define (pendevenisian), design (perancangan), defilov (pengembangan), and desseminate (penyebarluasan), teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, kegiatan di kelas dan studi dokumentasi. Hasil belajar yang diperoleh murid kelas V SDN. 41 Pulau Sabangko, murid kelas V SDN 25 Pulau Sagara, dan murid kelas V SDN 29 Pulau Salemo Kabupaten Pangkep. Pada pertemuan 1 belum mengalami hasil yang signifikan karena perolehan nilai murid baik secara individu maupun klasikal belum mencapai 85% dari kriteria ketuntasan minimal (KKM) yang ditetapkan, yaitu 65. Secara klasikal hanya mencapai 76%. Pada pertemuan 2. Setelah dilakukan perbaikan perencanaan dan proses pembelajaran, hasil penilaian menunjukkan hasil yang signifikan, yaitu lebih dari 85% murid mampu mencapai nilai pada pertemuan 2, yaitu 96%. Penelitian ini mengemukakan saran, yaitu; (1) sebelum bahan ajar diajarkan guru sebaiknya menguasai bahan ajar, metode, pendekatan dan media yang akan digunakan; (2) untuk pembelajaran bahasa Indonesia perlu didukung fasilitas yang memadai dan ide-ide yang kreatif dan inovatif. Fasilitas tersebut berupa; lingkungan sekitar, materi ajar dibuat oleh guru, buku paket dari perpustakaan, artikel, majalah, koran, percobaan, prakarya, eksprimen, dan internet; (3) guru profesional sebaiknya mengamati, mengevaluasi proses pembelajaran yang terjadi dan segera memberikan gagasan yang lebih bermakna kepada murid; (4) kepada penentu kebijakan sekiranya bahan ajar yang dihasilkan dari penelitian bernilai positif harapan penulis dapat merespons. Kata Kunci: Pengembangan Bahan Ajar Berwawasan Kepulauan.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: PASCASARJANA > BAHASA INDONESIA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 08 Feb 2019 03:00
Last Modified: 08 Feb 2019 03:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/12141

Actions (login required)

View Item View Item