Pengelolaan Bahasa Pengajaran Guru Dalam Skema Gender Dalam Interaksi Kelas Bahasa Inggris

SUDIRMAN, ANDI MANGNGUNTUNGI (2014) Pengelolaan Bahasa Pengajaran Guru Dalam Skema Gender Dalam Interaksi Kelas Bahasa Inggris. Diploma thesis, FBS.

[img] Text
CHAPTER I baru.docx

Download (31kB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari hasi penelitian ini adalah: (1) menemukan pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan oleh guru perempuan pada saat memulai kelas, mejalankan kelas dan mengakhiri kelas dalam proses belajar mengajar, (2) menemukan pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan oleh guru laki- lakipada saat memulai kelas, mejalankan kelas dan mengakhiri kelas dalam proses belajar mengajar, (3) menemukan perbedaan pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan antara guru laki- lakidan guru perempuan pada proses belajar mengajar, (4) menemukan persamaan pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan antara guru laki- lakidan guru perempuan pada proses belajar mengajar dan, (5) menemukan ketertarikan siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar. Penelitian ini mengunakan metode kualitatif, 2 orang guru dan 20 orang siswa menjadi partisipan pada penelitian ini di SMP Negeri 6 Makassar. Teknik pengumpulan data menggunakan rekaman video dan ditranskrip untuk dianalisa. Selain rekaman, wawancara juga digunakan untuk memperoleh data yang diinginkan. Hasil kajian menyimpulkan bahwa: (1) bahasa pengajaran yang digunakan guru perempuan terdiri dari 16 tipe bahasa, (2) bahasa pengajaran yang digunakan guru laki- laki 14 tipe bahasa, (3) terdapat beberapa perbedaan pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan antara guru laki- laki dan guru perempuan baik dari segi penggunaan bahasa maupun dari modifikasi yang dilakukan guru yaitu pengganti, pengurangan dan pemanbahan huruf., (4) persamaan pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan antara guru laki- laki dan guru perempuan pada saat memulai kelas, diantaranya memasuki ruang kelas dan memberi salam, mejalankan kelas diantaranya menyampaikan rangkaian kegiatan dan memberi kesempatan, mengakhiri kelas dianataranya menghentikan pekerjaan dan memberikan salam penutup dan, (5) siswa menunjukkan ketertarikan terhadap pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan oleh guru mereka terutama terhadap guru perempuan. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah: pengelolaan bahasa pengajaran yang digunakan oleh guru perempuan memberikan respon yang lebih terhadap siswa dibandingkan dengan guru laki- laki pada saat proses belajar mengajar berlangsung. Ada beberapa perbedaan dan persamaan pengelolaan bahasa pengajaran yang muncul pada saat proses belajar mengajar sedang berlangsung. Siswa lebih aktif, lebih tertarik, lebih termotivasi dalam mengikuti proses belajar mengajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA > Bahasa Inggris
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 06 Mar 2018 02:09
Last Modified: 06 Mar 2018 02:09
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/5339

Actions (login required)

View Item View Item