Pengaruh Strategi Pembelajaran Crossword Puzzle (Teka-Teki Silang) Terhadap Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS di Kelas V SDN No.99 Kampung Beru Kabupaten Takalar

INDAH LESTARI (2023) Pengaruh Strategi Pembelajaran Crossword Puzzle (Teka-Teki Silang) Terhadap Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS di Kelas V SDN No.99 Kampung Beru Kabupaten Takalar.

[img] Text
ARTIKEL- INDAH LESTARI.docx

Download (100kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan strategi pembelajaran Teka-Teki Silang (Crossword Puzzle), gambaran minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS, serta mendeskripsikan apakah terdapat pengaruh strategi pembelajaran Teka-Teki Silang (Crossword Puzzle) terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN No.99 Kampung Beru Kabupaten Takalar yang berjumlah 40 siswa dan mengambil 30 siswa sebagai sampel menggunakan simple random sampling. Desain penelitian ini adalah penelitian kuantitatif-eksperimental. Data dikumpulkan dengan menggunakan nontest berupa angket dengan desain skala Likert dan model Nonequivalen Control Group Design yang terdiri dari kelas eksperimen dan kelas kontrol. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan program SPSS 26.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Penerapan strategi pembelajaran Teka-Teki Silang (Crossword Puzzle) pada mata pelajaran IPS berada pada kategori baik dan sangat baik; (2) Gambaran minat belajar siswa setelah diterapkan strategi pembelajaran Teka-Teki Silang (Crossword Puzzle) lebih tinggi dibandingkan minat belajar siswa setelah diterapkan model pembelajaran biasa/ konvensional. (3) Analisis pengaruh strategi pembelajaran Teka-Teki Silang (Crossword Puzzle) terhadap minat belajar siswa menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara strategi pembelajaran Teka-Teki Silang (Crossword Puzzle) terhadap minat belajar siswa. Implikasi dari penelitian ini perlu dilakukan guru untuk mendorong siswa dalam meningkatkan minat belajar siswa dengan mengaplikasikan strategi pembelajaran Teka-Teki Silang (Crossword Puzzle), karena strategi tersebut memberi pengaruh pada minat belajar siswa untuk menunjang proses pembelajaran menjadi lebih baik, khususnya pada mata pelajaran IPS. Kata Kunci: Teka-Teki Silang, Minat Belajar, Ilmu Pengetahuan Sosial.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 14 Sep 2023 01:52
Last Modified: 14 Sep 2023 01:52
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/34088

Actions (login required)

View Item View Item