PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI DESA BERBASIS WEB DINAMIS PADA DESA DONGI KABUPATEN SIDRAP

Faisal, Faisal Syafar and Mantasia, Mantasia and Aditya, Aditya Rahman (2022) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI DESA BERBASIS WEB DINAMIS PADA DESA DONGI KABUPATEN SIDRAP. Jurnal Elektronika Telekomunikasi & Computer, 17 (2). pp. 66-73. ISSN 1829-7021

[img] Text
Jurnal Nasional 4.pdf

Download (559kB)
[img] Text
Peer Review Jurnal Nasional-Pengembangan Sistem Informasi Desa Berbasis Web Dinamis pada Desa Dongi.pdf

Download (934kB)
[img] Text
Turniting Jurnal Nasional 4.pdf.pdf

Download (586kB)

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimaa pengembangan sistem informasi desa dan kelayakan sistem informasi desa yang dikembangkan pada Desa Dongi Kabupaten Sidrap. Penelitian ini menggunakan metode penelitian R&D (Research and Development) dengan prosedur pengembangan mengacu pada model pengembangan waterfall. Tempat penelitian di Desa Dongi Kecamatan Pitu Riawa Kabupaten Sidenreng Rappang Provinsi Sulawesi Selatan. Data penelitian ini berdasarkan hasil uji functionality oleh dua validator, ahli materi dan desain menggunakan angket kuisioner skala Guttman, dan uji usability oleh perangkat desa serta masyarakat menggunakan angket kuisioner dengan skala likert. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini adalah berdasarkan uji functionality oleh ahli materi dan desain menghasilkan nilai X = 1 dan persentase keberhasilan fitur yang diuji sebesar 100% dengan interpretasi pengukuran “Sangat Layak”, dan uji usability oleh perangkat desa dan masyarakat yang berjumlah 30 orang diperoleh nilai sebesar 86.67% dengan interpretasi “Sangat Layak”, Sistem Informasi Desa Berbasis Web Dinamis telah lolos dalam uji functionality dan uji usability dengan kategori “Sangat Layak” sehingga dapat digunakan atau diimplementasikan sebagai sistem informasi desa di DesaiDongi Kecamatan Pitu Riawa Kabupaten Sidenreng Rappang. Kata Kunci : Sistem, Web, Desa, Informasi, Waterfall, R&D

Item Type: Article
Subjects: FAKULTAS TEKNIK
FAKULTAS TEKNIK > Pendidikan Teknik Elektronika
Divisions: FAKULTAS TEKNIK
Depositing User: Dr. Hendra Jaya MPd
Date Deposited: 16 Jun 2023 12:56
Last Modified: 16 Jun 2023 12:56
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/30077

Actions (login required)

View Item View Item