PENINGKATAN PERILAKU SOSIAL ANAK MELALUI METODE BERCERITA DI TAMAN KANAK-KANAK NEGERI PEMBINA KECAMATAN BANGKALA KABUPATEN JENEPONTO

SUMARNI (2023) PENINGKATAN PERILAKU SOSIAL ANAK MELALUI METODE BERCERITA DI TAMAN KANAK-KANAK NEGERI PEMBINA KECAMATAN BANGKALA KABUPATEN JENEPONTO.

[img] Text
sampul.docx

Download (65kB)
[img] Text
SKRIPSI SUMARNI 2016.docx

Download (134kB)

Abstract

Sumarni 2016. Peningkatan Perilaku Sosial Anak Melalui Metode Bercerita di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto.Skripsi. Dibimbing oleh Dra.Sri Sofyani,M.Pd dan Hajerah,S.Pd.I,M.Pd. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Makassar. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana Peningkatan Perilaku Sosial Anak Melalui Metode Bercerita di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan perilaku sosial anak melalui metode bercerita di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian yaitu Penelitian Tindakan Kelas. Fokus penelitian ini adalah perilaku sosial anak dan metode bercerita, subyek penelitian adalah anak didik yang berjumlah 15 anak didik dengan 1 orang guru di kelompok A1 di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto. Prosedur penelitian ini dilakukan dengan mengamati dan mencatat, menggunakan langkah-langkah penelitian yaitu : perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Tehnik analisis menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan metode bercerita dikelas A1 dapat meningkatkan perilaku sosial anak didik, hal tersebut terlihat pada siklus I hasil yang diperoleh pada siklus pertama menunjukkan pencapaian tujuan penelitian belum dapat dikatakan berhasil karena guru belum melakukan appersepsi dengan baik, belum memotivasi anak dalam mendengarkan isi cerita dan bahasa yang digunakan belum dipahami anak sehingga anak tidak fokus pada saat bercerita serta belum dapat memahami isi cerita yang dapat meningkatkan sikap perilaku sosial anak. Dan masih banyak anak yang berada pada kategori mulai berkembang. Pada siklus 2 menunjukkan pembelajaran terpenuhi dengan baik dimana guru memberi motivasi dan bimbingan serta penggunaan bahasa yang mudah dipahami anak sehingga pada umumnya anak didik sudah mampu menampilkan sikap perilaku anak mau berbagi kepada teman, mau bermain bersama temannya, bersikap kooperatif kepada teman, dan mau membantu teman. Pada siklus II sikap perilaku anak didik semakin berkembang sesuai dengan indikator keberhasilan, Kesimpulan dalam penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan perilaku sosial anak yang ditampilkan dalam proses kegiatan belajar dan bermain melalui metode bercerita di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN ANAK USIA DINI - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 25 Jan 2023 07:12
Last Modified: 25 Jan 2023 07:12
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/26771

Actions (login required)

View Item View Item