SAIYADI, MUH. (2011) Aplikasi Computer Assisted Instruction (CAI) Setting Kooperatif dalam Meningkatkan Pemahaman Keruangan dan Minat Belajar Siswa Kelas X SMAN 1 Batang Jeneponto. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.
Text
MUH. SAIYADI.docx Download (14kB) |
Abstract
ABSTRAK MUH. SAIYADI. Aplikasi Computer Assisted Instruction (CAI) Setting Kooperatif dalam Meningkatkan Pemahaman Keruangan dan Minat Belajar Siswa Kelas X SMAN 1 Batang Jeneponto. (dibimbing oleh Djadir dan Rusli). Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui proses pembelajaran ruang dimensi tiga berbantuan program CAI dengan setting kooperatif, (2) mengetahui peningkatan pemahaman keruangan siswa kelas XB SMAN 1 Batang Kabupaten Jeneponto, (3) mengetahui peningkatan minat belajar matematika siswa kelas XB SMAN 1 Batang Kabupaten Jeneponto, Jenis penelitian yang dipilih adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research) yang dilaksanakan sebanyak dua siklus dengan materi ruang dimensi tiga. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XB SMA Negeri 1 Batang Kabupaten Jeneponto sebanyak 37 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Proses pembelajaran ruang dimensi tiga berbantuan program CAI setting kooperatif dapat terlaksana dengan baik, jika dilaksanakan diruang laboratorium komputer yang mempunyai fasilitas lengkap. Dalam pembentukan kelompok, siswa yang pintar diberi kesempatan untuk memilih teman kelompoknya, dengan tetap mempertimbangkan faktor heterogennya dan mengoptimalkan peran siswa yang berada pada level menengah untuk memfasilitasi siswa yang pintar dengan yang tidak pintar. (2) skor rata-rata pemahaman keruangan siswa kelas XB SMA Negeri 1 Batang setelah diajar dengan menggunakan program CAI berada pada kategori tinggi. (3) ) skor rata-rata minat belajar matematika siswa kelas XB SMA Negeri 1 Batang setelah diajar dengan menggunakan program CAI berada pada kategori tinggi. (4) ) skor rata-rata post tes hasil belajar matematika siswa kelas XB SMA Negeri 1 Batang setelah diajar dengan menggunakan program CAI berada pada kategori tinggi. (4) aktivitas yang dilakukan siswa meningkat terutama aktivitas dalam hal mengerjakan LKS, dan berdiskusi/bertanya sesama siswa (5) Skor rata-rata pengelolaan pembelajara berada pada kategori sangat baik, (6) Pada umumnya siswa memberikan respons positif terhadap pembelajaran dengan rogram CAI, sebagai aplikasi dari hasil penelitian ini maka disarankan agar dalam proses pembelajaran dengan materi ruang dimensi tiga hendaknya guru menggunakan program CAI. ABSTRACT MUH. SAIYADI. 2011. Application Of Computer Assisted Instruction of Cooperative Setting in Improving Comprehension and Learning Interest of Grade X Student at SMAN 1 Batang in Jeneponto (supervised by Djadir and Rusli). This study aims at examining (1) the learning process of three dimensional space of Computer Assisted Instruction (CAI) aid program with cooperative setting, (2) the improvement on spatial comprehension of grade XB students at SMAN 1 Batang in Jeneponto, (3) the improvement of students’ learning interest on Mathematics of grade XB at SMAN 1 Batang in Jeneponto. This study is a classroom action research conducted in two cycles with three dimensional space material. The research subject was 37 grade XB students at SMAN 1 Batang in Jeneponto. The result revealed that (1) the learning process of three dimensional space of CAI aid program with cooperative setting could be conducted well, if it was conducted in well equip of computer laboratory. In forming the group, smart students have chances to choose their own peer group which still considered the heterogonous factor and optimized the roles of students which was in the medium level to facilitate the smart students with less smart students, (2) the mean score of spatial comprehension of grade XB students at SMAN 1 Batang, being taught by CAI program was in high category, (3) the mean score of students’ learning interest on Mathematics in grade XB at SMAN 1 Batang after being taught by CAI program was in high category, (4) the mean score of post-test on Mathematics in grade XB student at SMAN 1 Batang after being taught by CAI program was in high category, (5) activities conducted by students were improved especially in working on LKS and discussion or asking question among peers, (6) the mean score in managing the learning was in good category, (7) in general, students gave positive response toward the learning with CAI program. As an application from the result of this study, it was suggested that in the teaching ang learning process three dimensional space, teacher should use CAI program.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | FMIPA > PENDIDIKAN MATEMATIKA - (S1) |
Divisions: | FAKULTAS MIPA |
Depositing User: | UPT PERPUSTAKAAN UNM |
Date Deposited: | 06 Dec 2016 07:36 |
Last Modified: | 06 Dec 2016 07:36 |
URI: | http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/1618 |
Actions (login required)
View Item |