PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENERAPAN KOOPERATIF TIPE STAD DENGAN METODE PENEMUAN TERBIMBING DAN KUNJUNG KARYA PADA SISWA KELAS VI SDN 127 INPRES MONCONGLOE

Hendrayani, Erni and Tiro, Arif and Djadir, Djadir (2019) PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENERAPAN KOOPERATIF TIPE STAD DENGAN METODE PENEMUAN TERBIMBING DAN KUNJUNG KARYA PADA SISWA KELAS VI SDN 127 INPRES MONCONGLOE. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL.pdf

Download (140kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Reseach), yang bertujuan mendeskripsikan peningkatan kualitas pembelajaran matematika, khususnya dari segi keterlaksanaan pembelajaran, aktivitas siswa, hasil belajar dan respon. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, lembar aktivitas siswa, hasil belajar siswa, dan lembar respon siswa. Pengumpulan data mengenai aktivitas siswa dan keterlaksanaan pembelajaran diperoleh dengan melakukan pengamatan selama kegiatan Penelitian Tindakan kelas berlangsung, data mengenai hasil belajar matematika siswa, diperoleh dari hasil tes yang diberikan pada setiap akhir siklus, data mengenai respons siswa terhadap pembelajaran kooperatif tipe STAD dengan metode penemuan terbimbing dan kunjung karya, diperoleh melalui lembar (angket) respons siswa setelah diterapkan pembelajaran (akhir siklus). Penelitian ini dilaksanakan di SDN 127 Inpres Moncongloe, Kecamatan Moncongloe Kabupaten Maros, Propinsi Sulawesi Selatan. Subjek penelitian adalah siswa kelas VI pada semester ganjil tahun pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 30 siswa. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak 2 (dua) siklus dengan masing-masing siklus I disajikan selama 4 kali tindakan dan 1 kali pemberian tes hasil belajar siswa. Siklus II disajikan selama 4 kali tindakan dan 1 kali pemberian tes hasil belajar siswa Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan model Kooperatif Tipe STAD Dengan Metode Penemuan Terbimbing Dan Kunjung Karya dapat meningkatkan kualitas pembelajaran matematika pada materi Lingkaran,di mana data hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I persentase aktivitas siswa dan keterlaksanaan pembelajaran 77 % dan 85 %, ketuntasan klasikal 70 %, dan terjadi peningkatan pada siklus II yaitu aktivitas siswa dan keterlaksanaan pembelajaran menjadi 90 % dan 93 %, ketuntasan klasikal menjadi 87 % dan persentase respons positif siswa 96 %. Kata Kunci:Kualitas pembelajaran, Cooperative tipe STAD, Penemuan terbimbing, Kunjung Karya

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > MATEMATIKA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 11 Apr 2019 05:30
Last Modified: 11 Apr 2019 05:30
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/13009

Actions (login required)

View Item View Item