EFEKTIVITAS PENERAPAN BLENDED-LEARNING SETTING KOOPERATIF DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS X MULTIMEDIA SMK NEGERI 1 PINRANG

TAKWIN, ANDI MUHAMMAD (2019) EFEKTIVITAS PENERAPAN BLENDED-LEARNING SETTING KOOPERATIF DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS X MULTIMEDIA SMK NEGERI 1 PINRANG. S1 thesis, Pascasarjana.

[img]
Preview
Text
JURNAL ANDI MUHAMMAD TAKWIN.pdf

Download (383kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK ANDI MUHAMMAD TAKWIN. 2019. Efektivitas Penerapan Blended-learning Setting Kooperatif dalam Pembelajaran Matematika di kelas X Multimedia SMK Negeri 1 Pinrang (dibimbing oleh Suradi Tahmir dan Muhammad Darwis) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan blended-learning setting kooperatif pada materi pokok eksponen dan logaritma di kelas X Multimedia SMK Negeri 1 Pinrang. Jenis penelitian ini adalah penelitian pra eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Multimedia SMK Negeri 1 Pinrang dan sampel terdiri dari satu kelas yakni kelas X Multimedia 1 sebagai kelas eksperimen diajarkan menggunakan penerapan blended-learning setting kooperatif dipilih menggunakan teknik simple random sampling. Data yang dikumpulkan terdiri atas hasil belajar matematika peserta didik, data aktivitas peserta didik dalam pembelajaran, data respons peserta didik dan data dan self efficacy setelah diterapkan penerapan blended-learning setting kooperatif Data aktivitas peserta didik, respons peserta didik dan self efficacy dianalisis menggunakan analisis deskriptif, sedangkan data hasil belajar matematika peserta didik dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan blended-learning setting kooperatif pada materi eksponen dan logaritma efektif diterapkan pada peserta didik kelas X Multimedia SMK Negeri 1 Pinrang yang ditandai dengan: a) Secara deskriptif dan inferensial diperoleh rata-rata nilai postest lebih besar dari KKM; b) secara deskriptif dan inferensial diperoleh rata-rata nilai gain dalam kategori sedang; c) secara deskriptif dan inferensial siswa yang tuntas sebanyak 87,5% lebih besar dari KK d) aktivitas belajar peserta didik dengan rata-rata aktivitas dalam kategori aktif; e) respons peserta didik dengan rata-rata dalam kategori respons tinggi; dan f) self efficacy peserta didik dengan rata-rata dalam kategori tinggi. ABSTRACT ANDI MUHAMMAD TAKWIN. 2018. The Effectiveness of Applying Blended-learning Cooperative Setting in Mathematics Learning in Grade X Multimedia at SMKN 1 Pinrang (supervised by Suradi Tahmir and Muhammad Darwis) This study aims at determining the effectiveness of the application of a blended-learning of cooperative setting on exponents and logarithms learning material in grade X Multimedia at SMK 1 Pinrang. This study is pre-experimental research. The population in this study were all students of grade X Multimedia at SMKN 1 Pinrang and the sample consisted of 1 grade X Multimedia 1 as the experiment class taught by applying blended-learning cooperative setting chosen using simple random sampling technique. The data collected consisted of the result of mathematics learning outcomes, data of student’s activity in learning, data of student’s response and data of self efficacy after applying blended-learning cooperative settings. Data of student’s activites, student’s response and self efficacy were analyzed using descriptive analysis, whereas, data of mathematics learning outcomes were analyzed using statistics descriptive analysis and statistics inferential analysis. The results showed that the application of blended-learning cooperative settings on exponent and logarithms material was effective to be applied to students of grade X Multimedia at SMKN 1 Pinrang signed by: a) descriptively and inferentially the average of the posttest which is greater than the KKM; b) descriptively and inferentially, the average gain in mederate category; c) descriptive and inferential students who completed the learning was 87.5% which is greater than KK; d) the average of students’ learning activity in active category e) the average of students’ response in high respond category ; and f) the average of students' self efficacy in high category.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > MATEMATIKA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 21 Mar 2019 05:54
Last Modified: 21 Mar 2019 05:54
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/12676

Actions (login required)

View Item View Item