Penilaian Kinerja Keuangan PT. PLN (Persero) Cabang Makassar Di Kota Makassar.

Fitrah, Amir (2014) Penilaian Kinerja Keuangan PT. PLN (Persero) Cabang Makassar Di Kota Makassar. Diploma thesis, universitas negeri makassar.

[img] Text
FITRAH AMIR.docx

Download (30kB)

Abstract

ABSTRAK FITRAH AMIR, 2014. Penilaian Kinerja Keuangan PT. PLN (Persero) Cabang Makassar Di Kota Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menilai kinerja keuangan PT.PLN (Persero) Cabang Makassar tahun 2008-2012 berdasarkan KEP-100/MBU/2002. Metode pengumulan data dalam penelitian ini yaitu dokumentasi dan wawancara. Adapun analisis data dalam penelitian ini yaitu menganalisis laporan keuangan menggunakan 8 rasio keuangan yaitu rasio return on equity, return on investment, cash ratio, current ratio, collection periods, perputaran persediaan, total asset turn over, rasio modal sendiri terhadap total aktiva, serta dengan menggunakan indikator skor penilaian kinerja keuangan perusahaan BUMN. Populasi dalam penelitian ini yaitu laporan keuangan PT. PLN (Persero) Cabang Makassar tahun 2008-2012. Sampel dalam penelitian ini yaitu neraca dan laporan laba rugi PT. PLN (Persero) Cabang Makassar tahun 2008-2012. Dari hasil analisis yang telah dilakukan dengan menggunakan laporan keuangan PT. PLN (Persero) Cabang Makassar tahun 2008-2012, dapat disimpulkan bahwa berdasarkan keputusan menteri BUMN KEP-100/MBU/2002 yang meliputi aspek keuangan dengan menggunakan 8 indikator rasio keuangan yaitu rasio return on equity, return on investment, cash ratio, current ratio, collection periods, perputaran persediaan, total asset turn over, rasio modal sendiri terhadap total aktiva, didapatkan hasil yang kurang baik, khususnya pada rasio return on equity dan current ratio yang terus mengalami penurunan sejak tahun 2008 hingga 2012, dan juga collection periods yang mengalami pertambahan jumlah waktu dalam menagih piutang usaha yang dimiliki perusahaan. Berdasarkan analisis rasio keuangan tersebut, skor penilaian kinerja keuangan perusahaan BUMN setiap tahunnya ≤ 30, yang artinya kinerja keuangan PT. PLN (Persero) Cabang Makassar tahun 2008-2012 berada pada kategori tidak sehat dengan penilaian CCC.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Ilmu Administrasi Bisnis
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 25 Apr 2016 06:52
Last Modified: 25 Apr 2016 06:52
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/97

Actions (login required)

View Item View Item