Kualitas Pelayanan Pasien Rawat Jalan di Puskesmas Minasa Upa Kota Makassar

FEBRIYANTI RAMDHANI, SUCI (2016) Kualitas Pelayanan Pasien Rawat Jalan di Puskesmas Minasa Upa Kota Makassar. Diploma thesis, FIS.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas pelayanan pasien rawat jalan di Puskesmas Minasa Upa Kota Makassar dilihat dari lima fokus pelayanan publik yaitu kehandalan, bukti langsung, daya tanggap, jaminan dan empati. Lokasi penelitian ini adalah di Puskesmas Minasa Upa Kota Makassar. Pendekatan dan jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Prosedur pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengecekan keabsahan data dilakukan melalui triangulasi dan membercheck. Adapun analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan pasien rawat jalan di Puskesmas Minasa Upa Kota Makassar kurang berkualitas. Lima indikator yang diajukan hanya dua indikator yang dilaksanakan dengan baik yaitu kehandalan (reliability) dan jaminan (assurance). Sementara indikator bukti langsung (tangibles), daya tanggap (responsiviness) dan empati (empathy) belum dilaksanakan dengan baik dan masih perlu ditingkatkan, dimana masih terdapat keluhan dari pasien mengenai ruang tunggu yang tidak begitu luas, petugas puskesmas yang kadang mengobrol di saat melayani pasien dan pasien yang terkadang merasa diperlakukan tidak adil oleh petugas Puskesmas Minasa Upa Kota Makassar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Ilmu Administrasi Negara
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 23 May 2018 07:02
Last Modified: 23 May 2018 07:02
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/8812

Actions (login required)

View Item View Item