”Dampak Pelatihan Kewirusahaan Terhadap Pengembangan Usaha Keluarga (Studi Pada Usaha Menjahit Binaan Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Di Kota Makassar)

Fitriana, Dwi (2016) ”Dampak Pelatihan Kewirusahaan Terhadap Pengembangan Usaha Keluarga (Studi Pada Usaha Menjahit Binaan Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Di Kota Makassar). Diploma thesis, FE.

[img] Text
BAB I.docx

Download (25kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini merupakan penelitian Deskriptif kuantitatif dengan populasi 300 orang dan sampel 30 orang. Masalah umum bagaimana pelatihan kewirausahaan memberikan dampak terhadap pengembangan usaha keluarga. Berdasarkan itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi pelatihan terhadap pengembangan usaha keluarga. Subjek penelitian ini adalah ibu rumah tangga di kecamatan Tallo, Kecamatan Ujung Tanah dan Kecamatan Tamalate yang mengikuti pelatihan menjahit yang di bina oleh pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak di kota Makassar dan Pengumpulan data dilakukan dengan cara kuisioner dan dokumentasi. Teknik yang digunakan adalah analisis statistik menggunakan aplikasi SPSS For Windows 21. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ibu rumah tangga yang telah mengikuti pelatihan menjahit memiliki dampak perubahan sikap, perubahan pengetahuan, perubahan keterampilan dan perubahan pola fikir. Hal ini dapat membuat ibu rumah tangga menjadi lebih kreatif, dan meningkatkan jiwa kemandirian dalam diri mereka, sehingga mereka memiliki keinginan untuk menjadi seorang wirausaha. Dan selanjutnya dalam konteks pengembangan usaha keluarga hal ini dapat membuka peluang bagi ibu rumah tangga dalam kategori kurang mampu untuk mendapatkan kesempatan kerja guna mengembangkan social ekonomi keluarga mereka. Kata Kunci: Pelatihan Kewirausahaan, Pengembangan Usaha Keluarga

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI
FAKULTAS EKONOMI > Manajemen
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 30 Apr 2018 07:15
Last Modified: 30 Apr 2018 07:15
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/8313

Actions (login required)

View Item View Item