Penerapan Disensitisasi Sistematis untuk Mengurangi Kecemasan Siswa dalam Menghadapi Ujian Matematika Di SMP Negeri 33 Makassar.

ASIAH, RISA SITI (2015) Penerapan Disensitisasi Sistematis untuk Mengurangi Kecemasan Siswa dalam Menghadapi Ujian Matematika Di SMP Negeri 33 Makassar. Diploma thesis, FIP.

[img] Text
BAB 1.docx

Download (30kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini menelaah penerapan disensitisasi sistematis untuk mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika di SMP Negeri 33 Makassar. Permasalahan yang dikaji yaitu (1). Bagaimana keterlaksanaan penerapan disensitisasi sistematis untuk mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika di SMP Negeri 33 Makassar. (2). Bagaimana tingkat kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika sebelum dan setelah diberikan perlakuan berupa penerapan disensitisasi sistematis di SMP Negeri 33 Makassar. (3). Apakah penerapan disensitisasi sistematis dapat mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika di SMP Negeri 33 Makassar. Tujuan penelitian ini adalah: (1). Untuk mengetahui keterlaksanaan penerapan disensitisasi sistematis untuk mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika di SMP Negeri 33 Makassar. (2). Untuk mengetahui tingkat kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika sebelum dan setelah diberikan perlakuan berupa penerapan disensitisasi sistematis di SMP Negeri 33 Makassar (3). Untuk mengetahui penerapan disensitisasi sistematis dapat mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika di SMP Negeri 33 Makassar.. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif eksperimen dengan desain Pre-Experimen design. Subyek penelitian ini adalah 10 orang yang merupakan siswa kelas VIII di SMP Negeri 33 Makassar. Pengumpulan data dengan menggunakan instrumen angket dan observasi. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan pengujian hipotesis dengan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan disensitisasi sistematis untuk mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika di SMP Negeri 33 Makassar dilaksanakan sebanyak 6 tahap dalam 5 kali pertemuan. Adapun hasil dari pelaksanaan kegiatan tersebut yaitu tingkat kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika mengalami penurunan terlihat dari perilaku siswa yang sudah tidak lagi mengalami kekhawatiran, tidak mengalami ketegangan, dan tidak mengalami ketakutan dalam menghadapi ujian Matematika. (2) Tingkat kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika sebelum diberikan perlakuan berupa penerapan disensitisasi sistematis berada pada kategori tinggi, namun setelah diberi perlakuan berupa penerapan disensitisasi sistematis tingkat kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika berada pada kategori rendah. (3) Penerapan disensitisasi sistematis dapat mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika siswa di SMP Negeri 33 Makassar. Artinya penerapan disensitisasi sistematis memiliki pengaruh positif untuk mengurangi kecemasan siswa dalam menghadapi ujian Matematika di SMP Negeri 33 Makassar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ILMU PENDIDIKAN
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 23 Apr 2018 01:39
Last Modified: 23 Apr 2018 01:39
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/7810

Actions (login required)

View Item View Item