Pengaruh pembelajaran Problem Based Learning-Open Ended terhadap kreativitas matematika siswa pada kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar

MUTMAINAH, MUTMAINAH (2017) Pengaruh pembelajaran Problem Based Learning-Open Ended terhadap kreativitas matematika siswa pada kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar. S1 thesis, Pascasarjana.

[img] Text
ARTIKEL.docx

Download (40kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mendeskripsikan kreativitas matematika siswa pada kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar sebelum dan setelah mengikuti pembelajaran Problem Based Learning – Open Ended, 2) mengetahui pengaruh kreativitas matematika siswa diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning-Open Ended, 3) Mengetahui proses kreativitas matematika siswa pada kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar yang diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning – Open Ended. Metode penelitian menggunakan Mixed Methods yang menggabungkan metode kuantitatif dan kualitatif dengan Model Sequential Explanatory Design (SED). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar tahun ajaran 2016/2017 yang berjumlah 39 siswa dengan teknik pengambilan sampel adalah teknik total sampling. Instrumen yang digunakan adalah tes kreativitas, observasi keterlaksanaan pembelajaran, dan pedoman wawancara. Tekhnik analisis data yang digunakan adalah (1) analisis data kuatntitatif, menggunakan analisis deskriptif dan analisis inferensial, (2) analisis data kualitatif Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) kreativitas matematika siswa sebelum diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning-Open Ended berada pada kategori rendah, dan setelah diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning-Open Ended berada pada kategori tinggi. (2) pembelajaran Problem Based Learning-Open Ended berpengaruh pada kreativitas matematika siswa kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar baik pada rata-rata posttest kreativitas matematika maupun rata-rata peningkatan kreativitas matematika (3) proses kreativitas matematika baik pada subyek berkemampuan tinggi, subyek berkemampuan sedang maupun subyek berkemampuan rendah memenuhi indikator kreativitas yang mencakup aspek kelancaran (fluency), fleksibilitas, dan kebaruan (originality) setelah diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning-Open Ended.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > MATEMATIKA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 28 Mar 2018 00:19
Last Modified: 28 Mar 2018 00:19
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/6135

Actions (login required)

View Item View Item