Psychological Well-Being Perempuan Buruh Bangunan.

Qamaria, Rezki Suci (2013) Psychological Well-Being Perempuan Buruh Bangunan. Diploma thesis, PSIKOLOGI.

[img] Text
BAB I RSQ.doc

Download (69kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kesejahteraan psikologis (psychological well-being) perempuan yang menggeluti pekerjaan sebagai buruh bangunan. Psychological well-being perempuan buruh bangunan terdiri dari aspek penerimaan diri, hubungan positif dengan orang lain, penguasaan lingkungan, otonomi, tujuan hidup, dan pertumbuhan pribadi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi, penelitian ini melibatkan tiga responden. Dalam penelitian ini responden adalah individu yang menggeluti pekerjaan sebagai buruh bangunan sekaligus berperan sebagai seorang istri dan ibu untuk anak-anaknya. Teknik pengumpulan data berupa wawancara informal dengan data diperoleh dari interaksi spontan dalam interaksi alamiah,observasi partisipan, audio-visual, dan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan ketiga responden mampu menerima kondisi sebagai seorang istri dan ibu sekaligus bekerja sebagai buruh bangunan. Hubungan ketiga responden dengan lingkungan sosial tetap terjalin dengan baik dan hangat. Responden mampu mengontrol dan menciptakan lingkungannya sesuai dengan kebutuhan dirinya. Responden mampu menentukan nasibnya sendiri, memiliki tujuan hidup yang jelas dan mampu mengembangkan dirinya untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Berdasarkan enam aspek tersebut diperoleh kesimpulan bahwa aspek otonomi yang khas pada subjek penelitian karena subjek mampu membuat keputusan untuk bekerja dan mampu menghadapi segala tekanan yang diperoleh dari lingkungan sosialnya. Kesejahteraan psikologis yang optimal dari ketiga subjek dipengaruhi oleh faktor dukungan sosial yang diterima dari keluarga dan teman kerja subjek.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: PSIKOLOGI
Divisions: FAKULTAS PSIKOLOGI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 01 Mar 2018 06:05
Last Modified: 01 Mar 2018 06:05
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/5129

Actions (login required)

View Item View Item