Eksplorasi Kreativitas Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Matematika Setelah Diajar Dengan Pendekatan Open Ended Problem pada Kelas X SMA Negeri 1 Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar

IBRAHIM, IBRAHIM (2014) Eksplorasi Kreativitas Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Matematika Setelah Diajar Dengan Pendekatan Open Ended Problem pada Kelas X SMA Negeri 1 Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar. S1 thesis, Pascasarjana.

[img] Text
ARTIKEL.docx

Download (43kB)

Abstract

ABSTRAK IBRAHIM, (dibimbing oleh Nurdin Arsyad dan Awi Dassa). Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yang bertujuan untuk mendeskripsikan, yaitu: (1) aspek kognitif dari kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika pada Kelas X SMA Negeri 1 Polongbangkeng Selatan setelah diajar dengan pendekatan Open Ended Problem, (2) aspek afektif dari kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika pada Kelas X SMA Negeri 1 Polongbangkeng Selatan setelah diajar dengan pendekatan Open Ended Problem. Lokasi penelitian adalah SMA Negeri 1 Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar, dengan Subjek penelitian yaitu siswa Kelas X sebanyak 6 orang yang dipilih berdasarkan Tingkat prestasi matematika (hasil penilaian guru dan nilai free test), yaitu 2 orang berkemampuan tinggi, 2 orang berkemampuan sedang dan 2 orang berkemampuan rendah. Instrumen yang digunakan untuk memperoleh data aspek kognitif dari kreativitas siswa yaitu tes matematika open ended problem, sedangkan Untuk mendapatkan data aspek afektif dari kreativitas siswa digunakan wawancara terstruktur. Deskripsi hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) siswa dapat menyelesaikan soal matematika setelah diajar dengan pendekatan open ended problem dengan tingkat pemahaman yang baik dan memenuhi kriteria kreativitas, (2) aspek afektif dari kreativitas siswa ternyata dapat menjadi faktor pendorong dari dalam sehingga siswa mampu berpikir kreatif dan mandiri.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > MATEMATIKA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 09 Feb 2018 06:14
Last Modified: 09 Feb 2018 06:14
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/4724

Actions (login required)

View Item View Item