Analisis Pengaruh Investasi, Belanja Pemerintah,Penyerapan Tenaga Kerja Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Sulawesi Selatan selama 11 tahun (2003-2013)

JUNAEDI, JUNAEDI (2016) Analisis Pengaruh Investasi, Belanja Pemerintah,Penyerapan Tenaga Kerja Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Sulawesi Selatan selama 11 tahun (2003-2013). Diploma thesis, FE.

[img]
Preview
Text
JUNAEDI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh investasi, belanja pemerintah dan penyerapan tenaga kerja terhadap pertumbuhan ekonomi di provinsi sulawesi selatan selama 11 tahun 2003-2013.Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan populasi adalah seluruh data dari investasi,belanja pemerintah dan penyerapan tenaga kerja terhadap terhadap pertumbuhan ekonomi di provinsi sulawesi selatan.Sedangkan pengambilan sampel berdasarkan variabel-variabel yang digunakan yaitu investasi,belanja pemerintah dan penyerapan tenaga kerja terhadap terhadap pertumbuhan ekonomi di provinsi sulawesi selatan selama 11 tahun 2003-2013. Hasil pengujian juga menunjukkan bahwa variabel PMA tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Selatan dangan nilai koefisien sebesar 0,006 dengan signifikansi sebesar 0,188<α= 0,05 bahwa investasi Penanaman Modal Asing (PMA) tidak berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi di provinsi Sulawesi Selatan.Sedangkan variabel PMDN memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi yang memiliki koefisien sebesar -0,012 dengan signifikansi sebesar 0,038<α= 0,05.Variabel Belanja Pemerintah (BP) juga berpengaruh signifikan yang nilai koefisiennya sebesar 0,395 dengan signifikansi sebesar 0,000<α=0,05.Kemudian AK berpengaruh secara signifikan dengan nilai koefisiennya 0,849 dan signifikan pada nilai 0,011 dengan signifikansi α=0,05. Kata kunci : Pertumbuhan Ekonomi, Investasi, Belanja Pemerintah, AK

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI > EKONOMI PEMBANGUNAN - (S1)
FAKULTAS EKONOMI
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 18 Dec 2017 06:28
Last Modified: 18 Dec 2017 06:28
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/4274

Actions (login required)

View Item View Item