Pengembangan E-Lkpd Berbasis Salingtemas (Sains, Lingkungan, Teknologi, Masyarakat) Materi Perubahan Lingkungan Kelas X SMA

Aslam, Muhammad and Azis, Andi Asmawati and Adnan, Adnan (2021) Pengembangan E-Lkpd Berbasis Salingtemas (Sains, Lingkungan, Teknologi, Masyarakat) Materi Perubahan Lingkungan Kelas X SMA. Jurnal Biotek, 9 (2). pp. 224-243. ISSN 2354-9106

[img] Text (Dokumen)
23. Pengembangan E-LKPD Berbasis SALINGTEMAS (Sains, Lingkungan, Teknologi, Masyarakat) Materi Perubahan Lingkungan Kelas X SMA.pdf

Download (256kB)
[img] Text (Hasil Peer Review)
23. Hasil Peer Review Pengembangan E-LKPD Berbasis SALINGTEMAS (Sains, Lingkungan, Teknologi, Masyarakat.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/biote...

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research & Development) dengan tujuan untuk mengetahui tingkat validitas,praktikalitas, efektifitas, dan spesifikasi lembar kerja peserta didik elektronik (e-LKPD) berbasis Salingtemas. Pengembangan e-LKPD ini menggunakan model pengembangan ADDIE, yang terdiri atas lima tahapan yaitu: analisis, desain, development, implementasi dan evaluasi. Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 1 Tinambung dengan subjek penelitian yaitu peserta didik kelas XMIA 2 sebanyak 30 orang dan guru Biologi sebanyak 12 orang. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu lembar validasi e- LKPD, angket respon guru dan angket respon peserta didik, lembar observasi keterlaksanaan serta instrumen tes berupa soal-soal pilihan ganda. Data tingkat validitas dan praktikalitas dikumpulkan dengan menggunakan angket sedangkan data tingkat efektifitas melalui tes hasil belajar. Berdasarkan hasil analisis data validitas e-LKPD berbasis Salingtemas yang dikembangkan mendapatkan nilai rata-rata 4,7 dengan kategori valid. Hasil angket respon guru dengan persentase nilai rata-rata total 92 dengan kategori respon positif dan respon peserta didik dengan persentase nilai rata-rata total 87 dengan kategori respon positif. Hasil observasi keterlaksanaan e-LKPD berbasis Salingtemas dengan persentase rata-rata nilai 95,4 dengan kategori terlaksana dengan baik. Persentase kelulusan peserta didik sebesar 93 dengan kategori efektif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa e-LKPD berbasis Salingtemas yang dikembangkan telah memenuhi kategori valid, praktis dan efektif.

Item Type: Article
Subjects: FMIPA > PENDIDIKAN BIOLOGI - (S1)
FMIPA
Divisions: FAKULTAS MIPA
Depositing User: adnan
Date Deposited: 18 Aug 2022 08:28
Last Modified: 24 Aug 2022 04:50
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/24319

Actions (login required)

View Item View Item