Strategi Guru Bidang Studi PKn dalam Menanamkan Nilai-Nilai Demokrasi Pancasila di SMA NEG.1 MARE Kec. Mare Kab.Bone

Sulfitarni, Sulfitarni (2015) Strategi Guru Bidang Studi PKn dalam Menanamkan Nilai-Nilai Demokrasi Pancasila di SMA NEG.1 MARE Kec. Mare Kab.Bone. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
Bab I.doc

Download (68kB)

Abstract

Abstrak Sulfitarni. 2015, Strategi Guru Bidang Studi PKn dalam Menanamkan Nilai-Nilai Demokrasi Pancasila di SMA NEG.1 MARE Kec. Mare Kab.Bone. Skripsi, Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui strategi guru bidang studi PKn dalam menanamkan nilai-nilai demokrasi pancasila di SMA NEG.1 MARE. (2) mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi dalam penanaman nilai-nilai demokrasi pancasila di SMA NEG.1 MARE. (3) mengetahui kendala yang di hadapi guru dalam menanamkan nilai-nilai demokrasi pancasila di SMA NEG.1 MARE. Penelitian ini adalah survey bersifat deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data yakni, observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah semua guru yang ada di SMA NEG. 1 MARE yang berjumlah 3 orang, dengan teknik sampel adalah total sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) strategi guru bidang studi PKn dalam menanamkan nilai-nilai demokrasi pancasila yaitu dengan menggunakan beberapa model pembelajaran seperti model pembelajaran cooperative learning tipe jigsaw, snowball trowing dan artikulasi dengan menggunakan metode ceramah serta menggunakan pendekatan pembelajaran kontekstual dan PAIKEM . (2) faktor yang mempengaruhi dalam penanaman nilai-nilai demokrasi pancasila yaitu kemampuan guru dan pengetahuan serta sikap peserta didik. (3) kendala-kendala yang dihadapi guru dalam menanamkan nilai-nilai demokrasi pancasila yaitu sikap dan perilaku siswa yang belum menampakkan sikap demokratis yang baik

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Pendidikan Kewarganegaraan PPKn
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 23 Feb 2017 00:57
Last Modified: 02 Mar 2018 06:30
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/2156

Actions (login required)

View Item View Item