STRUKTUR PERTUNJUKAN DRAMATARI SPIRIT IBU PERTIWI KARYA ASIA RAMLI PRAPAPANCA

NURDIAH, NURDIAH (2019) STRUKTUR PERTUNJUKAN DRAMATARI SPIRIT IBU PERTIWI KARYA ASIA RAMLI PRAPAPANCA. S1 thesis, Fakultas Seni dan Desain.

[img] Text
JURNAL NURDIAH.pdf

Download (378kB)

Abstract

ABSTRAK Struktur pertunjukan adalah struktur atau susunan suatu karya seni yang terdiri aspek-aspek yang menyangkut keseluruhan dari karya itu dan meliput i peranan masing-masing dalam keseluruhan. Masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana bentuk pertunjukan dramatari Spirit Ibu Pertiwi karya Asia Ramli Prapanca,Bagaimana alur pertumjukan dramatari Spirit Ibu Pertiwi karya Asia Ramli Prapanca. Penelitian ini Bertujuan untuk mengetahui bentuk pertunjukan dramatari Spirit Ibu Pertiwi karya Asia Ramli Prapanca , dan untuk mengetahui alur pertunjukan dramatari Spirit Ibu Pertiwi karya Asia Ramli Prapanca. Penelitian ini dilaksanakan di rumah pak Asia Ramli Prapanca yang terletak di jalan Daeng Tata Hartako Indah Blok 4 AD/ 10 pada bulan DesembersampaiJanuari 2019, dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Sumber data pak Asia Ramli Prapanca. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah: wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Bentuk pertunjukan dramatari spirit ibu pertiwi karya Asia Ramli Prapanca ditemukan melaui :bentuk naskah, pola pertunjukan, dan elemen-elemen pertunjukannya yang terdiri d dari tema, alur cerita/alur dramatik, gerak, penari, ekspresi wajah /polatan ,tata rias dan busana, iringan/musik, setting panggung, properti dan pencayaan. Pola pertujukan mengacu pada pola gaya “ post realistis, simbolisme, dan teatrikalisme. 2) Alur pertunjukan dramatari spirit ibu pertiwi terdiri atas 3 alur yang mengacu pada 3 babak yang menggambarkan peristiwa besar. Alur Pertama sebagai awal peristiwa /eksposisi menggambarkan adegan cinta di tegah paranoma hutan nusantara yang indah, di bawah ladang bintang-bintang. Alur Kedua, di bagian tengah atau konflik, pada saat keramaian pesta rakyat nusantara, tiba-tiba muncul orang yang tidak dikenal, yang disimbolkan dengan peran peran manusia robot yang memuntahkan api dan mengacaukan pesta. Alur Ktiga di tahap akhir /penyelesaian peserta rakyat nusantara bersma seluruh warga bersatu, berjuang melawan kekerasan, mereka bersatu, berjuang melawan kezaliman yang memporak-porandakan persaudaraan di tanah air tercinta.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan sendratasik
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Pustaka FSD yayu
Date Deposited: 13 Apr 2021 05:24
Last Modified: 13 Apr 2021 05:24
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19872

Actions (login required)

View Item View Item