Kohesi dan Koherensi Paragraf Materi Pembelajaran dalam Buku Teks PKN Kelas VII SMP/MTs

Anugrawati AR, Anugrawati AR (2021) Kohesi dan Koherensi Paragraf Materi Pembelajaran dalam Buku Teks PKN Kelas VII SMP/MTs. S2 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
ARTIKEL.pdf

Download (438kB)

Abstract

ABSTRAK Anugrawati AR. 2020. “Kohesi dan Koherensi Paragraf Materi Pembelajaran dalam Buku Teks PKN Kelas VII SMP/MTs”.Tesis. Program Pascasarjana. Universitas Negeri Makassar. (Dibimbing oleh Akmal Hamsa dan Ramly) Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengkaji penggunaan kohesi paragraf pada materi pembelajaran buku teks PKN SMP/MTs yang terdiri atas kohesi gramatikal dan kohesi leksikal; (2) mengkaji penggunaan koherensi paragraf pada materi pembelajaran buku teks PKN SMP/MTs yang terdiri atas hubungan generik-spesifik; hubungan spesifik-generik; hubungan sebab-akibat; hubungan akibat-sebab; hubungan sarana-hasil; hubungan sarana-tujuan; hubungan latar-simpulan; hubungan syarat-hasil; hubungan perbandingan; hubungan argumentatif (makna alasan). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskrptif analitis, yaitu mengkaji dan melakukan analisis terhadap objek penelitian guna menemukan kohesi dan koherensi paragraf dalam buku teks PKN Kelas VII SMP/MTs. Sumber data dalam penelitian ini buku teks PKN Kelas VII SMP/MTs yang diterbitkan Kemendikbud. Data dalam penelitian ini adalah kata, frasa, klausa, kalimat dalam paragraf yang menunjukkan penggunaan kohesi dan koherensi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, pertama penggunaan kohesi masih terdapat penggunaan kohesi yang kurang tepat seperti penggunaan kohesi gramatikal yaitu referensi dan terdapat penggunaan kohesi leksikal yang tidak ditemukan yaitu ekuivalensi. Namun, penggunaan kohesi gramatikal subtitusi, elipsis, konjungsi dan penggunaan kohesi leksikal seperti repetisi, sinonim, antonim, hiponim dan kolokasi sudah tepat. Kedua, penggunaan koherensi secara keseluruhan sudah tepat seperti penggunaan koherensi hubungan generik-spesifik, hubungan spesifik-generik, hubungan sebab-akibat, hubungan akibat-sebab, hubungan sarana-tujuan, hubungan sarana hasil, hubungan syarat-hasil, hubungan latar-simpulan, hubungan perbandingan dan hubungan agumentatif. Kata Kunci: Kohesi, Koherensi, Paragraf, Buku Teks

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: PASCASARJANA > PENDIDIKAN BAHASA - (S2)
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 17 Mar 2021 02:22
Last Modified: 17 Mar 2021 02:22
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19434

Actions (login required)

View Item View Item