PERBEDAAN PENGGUNAAN BLENDED LEARNING BERBANTUAN EDMODO DENGAN PEMBELAJARAN KONVENSIONAL TERHADAP KEMANDIRIAN DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN IPA MATERI SISTEM PERNAPASAN PADA MANUSIA KELAS VIII SMPN 10 MAKASSAR

Safitri, Amalia (2021) PERBEDAAN PENGGUNAAN BLENDED LEARNING BERBANTUAN EDMODO DENGAN PEMBELAJARAN KONVENSIONAL TERHADAP KEMANDIRIAN DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN IPA MATERI SISTEM PERNAPASAN PADA MANUSIA KELAS VIII SMPN 10 MAKASSAR. S2 thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
ARTIKEL JURNAL-AMALIA SAFITRI.pdf

Download (447kB)

Abstract

ABSTRAK Jenis penelitian ini adalah kuasi eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan penggunaan Blended Learning berbantuan Edmodo dengan pembelajaran konvensional terhadap kemandirian dan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran IPA materi sistem pernapasan manusia kelas VIII SMPN 10 Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelituan kuasi eksperimen. Penelitian dilakukan di SMPN 10 Makassar. Semester genap, tahun ajaran 2019/2020. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel penelitian yang digunakan yaitu kelas VIII.C sebagai kelas eksperimen menggunakan Blended Learning berbantuan Edmodo dan kelas VIII.D sebagai kelas kontrol menggunakan pembelajaran konvensional. Hasil penelitian : (1) Kemandirian belajar peserta didik sebelum dan sesudah menggunakan pembelajaran Blended Learning berbantuan Edmodo mengalami peningkatan di mana peningkatan terbanyak pada kategori rendah,(2) Kemandirian belajar peserta didik sebelum dan sesudah menggunakan pembelajaran konvensional mengalami peningkatan di mana peningkatan terbanyak berada pada kategori rendah, (3) Hasil belajar peserta didik yang didik sebelum dan sesudah menggunakan pembelajaran Blended Learning berbantuan Edmodo mengalami peningkatan di mana peningkatan terbanyak pada kategori sedang kemudian pada kategori tinggi , (4) Hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah menggunakan pembelajaran konvensional mengalami peningkatan di mana peningkatan terbanyak berada pada kategori sedang, kemudian pada kategori tinggi dan masih terdapat peningkatan pada kategori rendah, (5) Terdapat perbedaan kemandirian belajar peserta didik yang menggunaan Blended Learning berbantuan Edmodo dengan yang menggunakan pembelajaran konvensional pada pembelajaran IPA materi Sistem pernapasan manusia kelas VIII SMPN 10 Makassar, (6) Ada perbedaan hasil belajar peserta didik yang menggunaan Blended Learning berbantuan Edmodo dengan yang menggunakan pembelajaran konvensional pada pembelajaran IPA materi Sistem pernapasan manusia kelas VIII SMPN 10 Makassar. Kata kunci: Blended Learning,Edmodo, Konvensional, Kemandirian Belajar Hasil Belajar,

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: PASCASARJANA > Biologi
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 09 Mar 2021 05:16
Last Modified: 09 Mar 2021 05:16
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19338

Actions (login required)

View Item View Item