PEMBELAJARAN TAPESTRI BERBAHAN BENANG WOL PADA KELAS VIII SMP NEGERI 1 TAMALATEA KECAMATAN TAMALATEA KABUPATEN JENEPONTO

NURNI, SYAH (2019) PEMBELAJARAN TAPESTRI BERBAHAN BENANG WOL PADA KELAS VIII SMP NEGERI 1 TAMALATEA KECAMATAN TAMALATEA KABUPATEN JENEPONTO. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img]
Preview
Text
Jurnal_Syah_Nurni.pdf

Download (383kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK SYAH NURNI, 2019. “Pembelajaran Tapestri Berbahan Benang Wol pada Kelas VIII SMP Negeri 1 Tamalatea Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto”. Skripsi; Program Studi Pendidikan Seni Rupa Fakultas Seni dan Desain Universitas Negeri Makassar. Dibimbing oleh Dr. Moh. Thamrin Mappalahere, M.Pd dan Hasnawati, S.Pd, M.Pd. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana perencanaan pembelajaran tapestri berbahan benang wol, bagaimana proses penyajian materi pembelajaran tapestri berbahan benang wol, bagaimana evaluasi pembelajaran tapestri berbahan benang wol, dan bagaimana hasil karya tapestri siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tamalatea Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan pembelajaran tapestri, proses penyajian materi tapestri, evaluasi pembelajaran tapestri dan untuk mengetahui hasil karya tapestri berbahan benang wol pada kelas VIII.4 yang dilaksanakan di SMP Negeri 1 Tamalatea Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto, dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif (survey). Sumber data guru dan siswa. Sampel dalam penelitian adalah kelas VIII.4. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah: wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Perencanaan pembelajaran tapestri berbahan benang wol Kelas VIII SMP Negeri 1 Tamalatea Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto Guru telah mempersiapkan perencanaan pembelajaran (RPP). Beberapa perencanaan tidak sesuai dengan pelaksanaan pembelajaran yakni beberapa komponen tidak terlaksana seperti kompotensi dasar dalam penerapan ragam hias flora, fauna, dan geometrik, langkah-langkah pembelajaran, dan instrumen penilaian. Selanjutnya proses penyajian materi yang disampaikan tidak disesuaikan dengan perencanaan pembelajaran yang terdapat pada RPP, beberapa kegiatan inti dalam pembelajaran berlangsung tidak diterapkan dalam pelaksanaan pembelajaran. Evaluasi pembelajaran yang dilaksanakan di kelas VIII.4 SMP Negeri 1 Tamalatea dilakukan secara langsung dengan menggunakan teknik evaluasi test yang mengukur tingkat kemampuan dan keterampilan siswa berdasarkan hasil keterampilan siswa dinilai dari beberapa aspek mulai dari kesiapan alat dan bahan, pemilihan objek, teknik, kreativitas, Estetika dan kesan akhir, beberapa instrumen penilaian yang terdapat pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran(RPP) yaitu aspek penilaian sikap dan pengetahuan tidak diterapkan oleh guru bidang studi karena penilaian keterampilan mewakili dari instrumen penilaian lainnya. Dan hasil karya tapestri berdasarkan hasil karya siswa kelompok 1 dan 2 dapat dilihat berdasarkan unsur-unsur berkarya tapestri yaitu warna, bentuk, bidang, tekstur, garis, dan prinsip-prinsip dalam berkarya tapestri seperti keseimbangan, kesatuan, dan keselarasan memiliki bobot/tingkat kemampuan siswa dalam berkarya tapestri sangat rendah berdasarkan bobot/pengkategorian tingkat kemampuan siswa yang telah ditetapkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan seni Rupa
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Users 2477 not found.
Date Deposited: 11 Dec 2019 07:02
Last Modified: 11 Dec 2019 07:02
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/16143

Actions (login required)

View Item View Item