STUDI KOMPARATIF HASIL PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN MASYARAKAT KOTA DAN PESISIR DI KABUPATEN PANGKEP (STUDI PADA USAHA KECIL MENENGAH BINAAN DINAS KOPERASI DAN UMKM KABUPATEN PANGKEP)

JANNAH, MARDIATUL (2019) STUDI KOMPARATIF HASIL PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN MASYARAKAT KOTA DAN PESISIR DI KABUPATEN PANGKEP (STUDI PADA USAHA KECIL MENENGAH BINAAN DINAS KOPERASI DAN UMKM KABUPATEN PANGKEP). Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL Mardiatul Jannah.pdf

Download (470kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK MARDIATUL JANNAH, 2019. Studi Komparatif Hasil Pelatihan Kewirausahaan Masyarakat Kota Dan Pesisir Di Kabupaten Pangkep (Studi Pada Usaha Kecil Menengah Binaan Dinas Koperasi Dan UMKM Kabupaten Pangkep), Skripsi Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Makassar. Pembimbing I: Dr. Agus Syam S.Pd, M.Si dan Pembimbing II: Dr. Ir. Hj. Marhawati, M. Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan hasil pelatihan kewirausahaan masyarakat kota dan pesisir di Kabupaten Pangkep (Studi Pada Usaha Kecil Menengah Binaan Dinas Koperasi Dan UMKM Kabupaten Pangkep). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian komparatif dengan pendekatan kuantitatif nonparametrik. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi dan penyebaran angket. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku Usaha Kecil Menengah Binaan Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Pangkep yang telah mengikuti proses pelatihan kewirausahaan adapun yang menjadi sampel adalah 17 pelaku usaha kecil menengah yang berlokasi di kota dan pesisir Kabupaten Pangkep. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji beda rata-rata (independent sample t-test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan antara hasil pelatihan kewirausahaan masyarakat kota (X1) dan hasil pelatihan kewirausahaan masyarakat pesisir (X2). Kata kunci : hasil pelatihan kewirausahaan, masyarakat kota, masyarakat pesisir

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI > Manajemen > Pendidikan Ekonomi > Pendidikan dan Kejuruan (S2)
FAKULTAS EKONOMI > Pendidikan Ekonomi > Pendidikan dan Kejuruan (S2)
PASCASARJANA > Pendidikan dan Kejuruan (S2)
PASCASARJANA > Pendidikan dan Kejuruan (S2)

FAKULTAS EKONOMI > Manajemen > Pendidikan Ekonomi
FAKULTAS EKONOMI > Pendidikan Ekonomi

FAKULTAS EKONOMI > Pendidikan Koperasi
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 13 Jul 2019 07:00
Last Modified: 13 Jul 2019 07:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/13970

Actions (login required)

View Item View Item