Kualitas Pelayanan Kesehatan Anak di Bawah Lima Tahun di Pusat Kesehatan Masyarakat Malili Kabupaten Luwu Timur

TENRI, MEGA AYUDYA (2016) Kualitas Pelayanan Kesehatan Anak di Bawah Lima Tahun di Pusat Kesehatan Masyarakat Malili Kabupaten Luwu Timur. Diploma thesis, FIS.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI AYU.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK MEGA AYUDYA TENRI. 2016. Kualitas Pelayanan Kesehatan Anak di Bawah Lima Tahun di Pusat Kesehatan Masyarakat Malili Kabupaten Luwu Timur. Skripsi. Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Makassar. Dibimbing oleh H. Muhammad Guntur dan Haedar Akib. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas pelayanan kesehatan anak di bawah lima tahun di pusat kesehatan masyarakat Malili Kabupaten Luwu Timur. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan desain penelitian yaitu kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Penentuan informan dipilih dengan menggunakan metode purposive (sengaja). Data dianalisis dengan menggunakan metode reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan kesehatan anak di bawah lima tahun di pusat kesehatan masyarakat Malili Kabupaten Luwu Timur berada dalam kategori baik. Hal ini dapat dilihat dari; (1) prosedur pelayanan yang sangat mudah untuk dimengerti dan tidak rumit dalam pelaksanaannya, (2) waktu penyelesaian disesuaikan dengan keluhan pasien dan jenis pelayanan pasien, (3) masyarakat yang tidak perlu lagi mengeluarkan biaya untuk berobat, (4) peralatan yang ada juga sudah sesuai dengan kebutuhan dalam pelayanan, (5) sarana dan prasarana yang ada sudah cukup memadai walaupun perlu peningkatan dalam teknologi, (6) kompetensi petugas pemberi pelayanan sudah baik dalam memberikan pelayanan akan tetapi masih ada saja petugas yang masih kurang disiplin.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Ilmu Administrasi Negara
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 02 Apr 2019 01:50
Last Modified: 02 Apr 2019 01:50
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/12800

Actions (login required)

View Item View Item