PERANAN KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DI SMK PANCA SAKTI MAKASSAR

Wahyuddin, Baso Asrul (2019) PERANAN KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DI SMK PANCA SAKTI MAKASSAR. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
Jurnal Peranan Kepemimpinan Kepala Sekolah Di Smk Panca Sakti Makassar.pdf

Download (336kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran peranan kepemimpinan kepala sekolah di SMK Panca Sakti Makassar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan populasi penelitian sebanyak 36 guru SMK Panca Sakti Makassar. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, angket, wawancara dan dokumentasi sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah persentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peranan kepemimpinan Kepala Sekolah SMK Panca Sakti Makassar dikategorikan baik dengan persentase 82,7 persen. Hal ini dapat dilihat dari berbagai indikator peranan kepemimpinan kepala sekolah di antaranya Sebagai pelaksana dinyatakan baik dengan persentase 82,02 persen, Sebagai perencana dinyatakan baik dengan persentase 84,22 persen, Sebagai penggawas dikategorikan baik dengan persentase 81,3 persen, Bertindak sebagai pemberi ganjaran/pujian dan hukuman dinyatakan cukup baik dengan persentase 75,7 persen, Bertindak sebagai wasit dan penenggah dinyatakan baik dengan persentase 88 persen, dan Pemegang tanggung jawab para anggota kelompoknya dikategorikan baik dengan persentase 88,61 persen. Keywords: Peranan kepemimpinan kepala sekolah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Pendidikan Administrasi Perkantoran
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 27 Mar 2019 06:04
Last Modified: 27 Mar 2019 06:04
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/12722

Actions (login required)

View Item View Item