Survei Minat Olahraga Pengunjung Car Free Day Boulovard Makassar

INDRICHA, MEYLIS and Arfanda, Poppy Elisano and Juhanis, Juhanis (2019) Survei Minat Olahraga Pengunjung Car Free Day Boulovard Makassar. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (257kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat olahraga pengunjung Car Free Day Boulovard kota Makassar. Penelitian ini termasuk penelitian survei. Populasi penelitian ini adalah seluruh pengunjung Car Free Day Boulovard kota Makassar. Teknik pengambilan sampel yang digunakan secara Porposive Sampling, jumlah sampel yang digunakan sebanyak 35 Orang dengan kriteria dewasa awal (umur, 25-35 tahun). Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu, quisioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan program SPSS Versi 21.00. Berdasarkan dari hasil analisis data, dari penelitian ini dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: Minat olahraga pengunjung Car Free Day Boulovard Makassar berada pada kategori sangat tinggi 11,4%, tinggi 57,1%, sedang 2,9%, rendah 17,1%, sangat rendah 11,4%. Dari hasil yang telah diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa minat Olahraga Pengunjung Car Free Day Boulovard Makassar tinggi. Kata Kunci: Minat olahraga dan Car Free Day.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 05 Mar 2019 02:29
Last Modified: 05 Mar 2019 02:29
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/12471

Actions (login required)

View Item View Item