HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL ORANGTUA DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK MAHASISWA DALAM MENYELESAIKAN SKRIPSI DI UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

Utari, Andi Juniarti Utari (2018) HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL ORANGTUA DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK MAHASISWA DALAM MENYELESAIKAN SKRIPSI DI UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
RINGKASAN SKRIPSI.docx

Download (78kB)

Abstract

Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar Jl. AP Pettarani Makassar, 90222 ABSTRAK Mahasiswa mengalami tantangan dan hambatan dalam proses menyelesaikan skripsi yang menyebabkan mereka melakukan prokrastinasi akademik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial orangtua dengan prokrastinasi akademik mahasiswa dalam menyelesaikan skripsi di Universitas Negeri Makassar. Subjek penelitian dalam penelitian ini berjumlah 324 orang mahasiswa Universitas Negeri Makassar yang sedang skripsi. Teknik pengambilan sampel dalam penelitan ini adalah cluster random sampling. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan alat ukur skala prokrastinasi akademik dan skala dukungan sosial orangtua. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Spearman Rho. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh nilai koefisien korelasi (r) sebesar -0,371 dan signifikansi sebesar 0,000 p < 0,01, artinya ada hubungan negatif antara dukungan sosial orangtua dengan prokrastinasi akademik mahasiswa dalam menyelesaikan skripsi, dukungan sosial orangtua yang tinggi membuat tingkat prokrastinasi rendah. Penelitian ini memberikan gambaran mengenai dukungan sosial orangtua dengan prokrastinasi akademik mahasiswa dalam menyelesaikan skripsi, khususnya dukungan sosial orangtua yang dapat berpengaruh terhadap prokrastinasi akademik. Kata Kunci: Dukungan sosial orangtua, prokrastinasi akademik, mahasiswa yang sedang menyelesaikan skripsi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: PSIKOLOGI
Divisions: FAKULTAS PSIKOLOGI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 30 Jan 2019 02:52
Last Modified: 30 Jan 2019 02:52
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11945

Actions (login required)

View Item View Item