Pengaruh Pelaksanaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick Terhadap Sikap Belajar Siswa Kelas V Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia SD Negeri Baraya I Kota Makassar

Yumirah, Iis and Abimanyu, Soli and Makkasau, Andi (2018) Pengaruh Pelaksanaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick Terhadap Sikap Belajar Siswa Kelas V Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia SD Negeri Baraya I Kota Makassar. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
Jurnal-Artikel Iis Yumirah.pdf

Download (256kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pelaksanakan ekperimen dengan pembelajaran kooperatif tipe talking stick yang dilaksanakan guru dan yang diikuti oleh siswa, (2) mengetahui sikap belajar siswa kelompok eksperimen sebelum dan sesudah dilaksanakan model pembelajaran kooperatif tipe talking stick pada siswa kelas V SD Negeri Baraya 1 Kota Makassar, tahun ajaran 2017/2018, (3) mengetahui sikap belajar siswa kelompok kontrol sebelum dan sesudah dilaksanakan model pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Negeri Baraya 1 Kota Makassar, tahun ajaran 2017/2018, dan (4) mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe talking stick terhadap sikap belajar siswa kelas V pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di SD Negeri Baraya 1 Kota Makassar, tahun ajaran 2017/2018. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen (true eksperiment design). Subjek penelitian ini yakni siswa kelas VA dan kelas VB SD Negeri Baraya 1 Kota Makassar pada semester ganjil tahun ajaran 2017/2018 dan data instrumen penelitian yang diperoleh dianalisis secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pelaksanaan pembelajaran kooperatif tipe talking stick pada kelas eksperimen terhadap aktivitas guru dan aktivitas siswa termasuk dalam kategori sangat baik, (2) Sikap belajar siswa kelompok kelas eksperimen yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran tipe talking stick mengalami peningkatan. Sebelum dilaksanakan pembelajaran diperoleh rata-rata sikap belajar siswa dengan kategori baik sementara rata-rata sikap belajar siswa setelah dilaksanakan model pembelajaran tipe talking stick terkategori sangat baik, (3) Kelompok kelas kontrol yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran konvensional sebelum dan sesudah dilaksanakan pembelajaran tergolong kategori baik, dan (4) Terdapat pengaruh positif model pembelajaran tipe talking stick terhadap sikap belajar siswa yang meliputi sikap terhadap tujuan dan isi mata pelajaran bahasa Indonesia, sikap terhadap cara mempelajari mata pelajaran bahasa Indonesia, sikap terhadap guru yang mengajar, dan sikap siswa terhadap kegiatan pembelajaran. Kata Kunci : Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick, Sikap Belajar.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > Pendidikan Dasar s2
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 18 Dec 2018 03:08
Last Modified: 18 Dec 2018 03:08
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11648

Actions (login required)

View Item View Item