Pengaruh Model Pembelajaran terhadap Motivasi Belajar Matematika Siswa

Hamka, Haeriah (2018) Pengaruh Model Pembelajaran terhadap Motivasi Belajar Matematika Siswa. S1 thesis, universitas negeri makassar.

[img] Text
1311441032_Artikel.docx

Download (35kB)

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (Quasi Experiment) yang melibatkan dua kelompok yang diberi perlakuan yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi belajar matematika siswa pada penerapan model pembelajaran konvensional dan model pembelajaran Hypnoteaching pada siswa kelas X. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X di SMAN di Kota Makassar, Sulawesi Selatan dan dipilih dua sekolah serta dua kelas eksperimen secara cluster random sebagai sampel penelitian. Data dianalisis dengan statistika deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan motivasi belajar matematika yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran Hypnoteaching lebih besar dibanding motivasi belajar matematika yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran konvensional. Kata Kunci: Motivasi Belajar, Hypnoteaching

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FMIPA > PENDIDIKAN MATEMATIKA - (S1)
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 05 Oct 2018 07:43
Last Modified: 05 Oct 2018 07:43
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/11074

Actions (login required)

View Item View Item