Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mengapresisasi cerita fiksi di kelas V SD Negeri 57 Pandang Lau Kecamatan Pangkaje’ne Kabupaten Pangkep

BARSAS, TAQWA MUIN (2014) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mengapresisasi cerita fiksi di kelas V SD Negeri 57 Pandang Lau Kecamatan Pangkaje’ne Kabupaten Pangkep. Diploma thesis, FIP.

[img]
Preview
Text
11.pdf

Download (265kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Studi ini menelaah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mengapresisasi cerita fiksi. Rumusan masalah yaitu bagaimanakah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Cooperative Integrated Reading Composition (CIRC) untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mengapresiasi cerita fiksi di SD Negeri 57 Pandang Lau Kecamatan Pangkaje’ne Kabupaten Pangkep. Tujuan penelitian yaitu untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Cooperative Integrated Reading Composition (CIRC) untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mengapresiasi cerita fiksi di kelas V SD Negeri 57 Pandang Lau Kecamatan Pangkaje’ne Kabupaten Pangkep. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas yang dilakukan secara bersiklus. Setiap siklus terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Fokus penelitian yaitu penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) dan hasil belajar siswa dalam mengapresiasi cerita fiksi. Subjek penelitian adalah seorang guru dan siswa sebanyak 21 orang, yang terdiri dari 12 orang laki-laki dan 9 orang perempuan. Adapun teknik pengumpulan data yaitu observasi, tes dan dokumentasi. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar siswa dalam mengapresisasi cerita fiksi melalui model pembelajaran kooperatif tipe Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC). Hal ini dapat dilihat dari hasil observasi aktivitas mengajar guru siklus I berada pada kategori kurang, kemudian pada siklus II meningkat menjadi kategori baik. Selanjutnya aktivitas siswa siklus I berada pada kategori cukup, kemudian pada siklus II meningkat menjadi kategori baik. Peningkatan juga terlihat dari tes hasil belajar siswa pada siklus I dengan kategori belum tuntas mengalami peningkatan pada siklus II dengan kategori tuntas. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran CIRC dapat meningkatkan kemampuan mengapresisasi cerita fiksi siswa kelas V SD Negeri 57 Pandang Lau Kecamatan Pangkaje’ne Kabupaten Pangkep.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ILMU PENDIDIKAN
ILMU PENDIDIKAN > PGSD
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 25 Apr 2018 03:02
Last Modified: 25 Apr 2018 03:02
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/8048

Actions (login required)

View Item View Item