Pengaruh Penerapan Pembelajaran Matematika Realistik Terhadap Hasil Belajar Siswa di SDN 122 Pangbuluran Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang

Supryadi, Supryadi (2017) Pengaruh Penerapan Pembelajaran Matematika Realistik Terhadap Hasil Belajar Siswa di SDN 122 Pangbuluran Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang. S1 thesis, Pascasarjana.

[img] Text
BAB I.1.docx

Download (68kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pembelajaran matematika realistik, mengetahui hasil belajar matematika di SDN 122 Pangbuluran, serta untuk mengetahui pengaruh pembelajaran matematika realistik terhadap hasil belajar siswa diSDN 122 Pangbuluran Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian nonequivalent control group design. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 122 Pangbuluran Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang. Penelitian ini menggunakan tiga tekhnik pengumpulan data yaitu: tes, observasi, dan dokumentasi. Adapun tekhnik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis statistik deskriptif dan Analisis Statistik inferensial.Hasil penelitian menunjukkan : 1) Pelaksanaan model Pembelajaran Matematika Realistik indonesia yang terdiri dari tahap menyampaikan tujuan, penyajian masalah kontektual, memahami masalah kontekstual, menyelesaikan masalah kontektual, menyimpulkan materi pelajaran, pada umumnya terlaksana dengan baik; 2) Hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran matematika sebelum pelaksanaan model PMR pada umumnya berada pada kategori rendah, baik pada kelas eksperimen maupun kelas kontrol. Terjadi peningkatan hasil belajar peserta didik ke klasifikasi tinggi dan sangat tinggi pada kelas eksperimen sedangkan kelompok kontrol meningkat ke klasifikasi sedang dan tinggi;3) Pelaksanaan model PMR berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik di SDN 122 Pangbuluran. Kata kunci: model pembelajaran matematika, hasil belajar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > ADMINISTRASI PENDIDIKAN - (S2)
PASCASARJANA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 24 Apr 2018 00:26
Last Modified: 24 Apr 2018 00:26
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/7900

Actions (login required)

View Item View Item