PENGARUH TES DAN NON TES TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SOSIOLOGI PADA SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 3 MAKASSAR

mualif, Arifuddin (2015) PENGARUH TES DAN NON TES TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SOSIOLOGI PADA SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 3 MAKASSAR. Diploma thesis, universitas negeri makassar.

[img] Text
ABSTRACMuallif M. Arifuddin. 2015..doc

Download (105kB)

Abstract

ABSTRAK Muallif M. Arifuddin. 2015. Pengaruh Tes dan Non Tes Terhadap Motivasi Belajar Sosiologi Pada kelas XI di SMA Negeri 3 Makassar. Skripsi. Dibimbing oleh Supriadi Torro dan Andi Octamaya Tenri Awaru. Program Studi Pendidikan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Tes dan non tes terhadap Motivasi belajar Sosiologi siswa pada kelas XI SMA Negeri 3 Makassar. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan korelasi produt moment dan linear berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan siswa jurusan IPS kelas XI dan sampelnya yaitu sebesar 59 orang. Teknik pengumpulan data yaitu menggunakan angket dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial dengan bantuan SPSS versi 20. Dari hasil Uji hipotesis diperoleh (a) tes terhadap motivasi belajar sosiologi siswa diperoleh korelasi sebesar 0.479 menunjukkan bahwa hubungan antara tes terhadap motivasi belajar sosiologi siswa berada pada kategori sedang dan mempunyai arah hubungan yang positif. Hasil analisis uji T diketahui Nilai thit sebesar 4,118 jauh lebih besar dari pada nilai ttab yaitu 1,671. Sehingga ada pengaruh positif dan signifikan tes terhadap motivasi belajar sosiologi siswa di SMA Negeri 3 Makassar. (b) Non tes terhadap motivasi belajar diperoleh korelasi sebesar 0,601 menunjukkan hubungan antara non tes terhadap motivasi belajar sosiologi siswa berada pada kategori kuat dan mempunyai arah hubungan yang positif. Hasil analisis uji T diperoleh nilai thit sebesar 5,676 jauh lebih besar dari pada nilai ttab yaitu 1.671. sehingga ada pengaruh positif dan signifikan non tes terhadap motivasi belajar sosiologi siswa di SMA Negeri 3 Makassar. (c) Pengaruh tes dan non tes terhadap motivasi belajar siswa dimana nilai koefisien korelasi sebesar 0,638. Berada pada kategori kuat dan mempunyai hubungan yang positif. Uji F diperoleh Fhit sebesar 19,265 jauh lebih besar dari nilai Ftab yaitu 3,15. Sehingga ada pengaruh yang positif dan signifikan Tes dan non tes terhadap motivasi belajar sosiologi pada siswa kelas XI di SMA Negeri 3 Makassar. .

Item Type: Thesis (Diploma)
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 27 Jun 2016 03:36
Last Modified: 27 Jun 2016 03:36
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/739

Actions (login required)

View Item View Item