Konflik Mahasiswa Parang Tambung Universitas Negeri Makassar.

AGUSTANG., ANDI DODI MAY PUTRA (2017) Konflik Mahasiswa Parang Tambung Universitas Negeri Makassar. S1 thesis, Pascasarjana.

[img] Text
ARTIKEL Andi Dodi B3.doc

Download (166kB)

Abstract

ABSTRAK Konflik yang terjadi dikampus Univeristas Negeri Makassar Parang tambung adalah konflik yang rutin terjadi setiap tahun. Sehingga perlu di kaji dan diadakan penelitian, tentang konflik yang terjadi di kampus Parang Tambung Univeristas Negeri Makassar. Penelitian ini bertujuan: Pertama, untuk mengetahui apa yang melatarbelakangi terjadi konflik mahasiswa Parang Tambung. Kedua, bagaimana konflik yang terjadi di Kampus Parang Tambung. Ketiga, untuk mengetahui upaya apa yang tepat untuk menangani konflik yang terjadi di kampus Parang Tambung Universitas Negeri Makassar. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriftif. Populasi penelitian ini adalah seluruh masyarakat Kampus Parang Tambung. Pengumpulan data dilakukan dengan pedoman wawancara, catatan dokumen, alat perekam dan kamera. Objek penelitian ini yaitu: Kampus Parang tambung Universitas Negeri Makassar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa yang melatarbelakangi terjadinya konflik di Kampus Parang Tambung Universitas Negeri makassar adalah: pertama, adanya orientasi pada benda (jabatan dan kekuasaan) yang menimbulkan kenginan mendapatkan benda tersebut. Kedua, adanya tekanan mental seperti perasaan dendam. Ketiga, adanya pandangan bahwa konflik merupakan cara untuk mewujudkan kepentingan. Keempat, lemahnya sistem kampus dalam menegakkan peraturan akademik kampus. hasil penelitian juga menujukkan bahwa konflik yang terjadi di Parang Tambung Universitas Negeri Makassar merupakan konflik by desain. Upaya yang tepat dalam mengatasi konflik yang terjadi di Parang Tambung yaitu: pertama, penegakan peraturan akademik dan kemahasiswaan, kedua, memutus mata rantai jaringan antara mahasiswa senior dengan mahasiswa baru, ketiga, menyibukkan mahasiswa dengan kegiatan kurikuler maupun ekstrakurikuler.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 04 Apr 2018 06:07
Last Modified: 04 Apr 2018 06:07
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/6783

Actions (login required)

View Item View Item