Usaha Berbasis Rumah Tangga Nelayan pada Permukiman Suku Bajo Kelurahan Bajoe Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone.

NOVIANTI,, NUR ASIA (2017) Usaha Berbasis Rumah Tangga Nelayan pada Permukiman Suku Bajo Kelurahan Bajoe Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone. S1 thesis, Pascasarjana.

[img]
Preview
Text
USAHA BERBASIS RUMAH TANGGA NELAYAN PADA PERMUKIMAN SUKU BAJO DI KELURAHAN BAJOE KECAMATAN TANETE RIATTANG TIMUR KABUPATEN BONE.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

A B S T R A K Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) karakteristik jenis usaha masyarakat nelayan di permukiman Suku Bajo Kelurahan Bajoe, (2) ketersediaan dan kondisi sarana dan prasarana pendukung kegiatan usaha rumah tangga nelayan di permukiman Suku Bajo Kelurahan Bajoe, (3) strategi yang dapat dilakukan untuk mengembangkan usaha berbasis rumah tangga nelayan di permukiman Suku Bajo Kelurahan BajoePenelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Adapun sasaran dalam penelitian ini adalah masyarakat Suku Bajo yang membuka usaha berbasis rumah tangga. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu obeservasi, wawancara, dan dokumentasi. Pengolahan dan analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis SWOT.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) karakteristik jenis usaha berbasis rumah tangga nelayan di permukiman Suku Bajo didominasi oleh usaha berbahan baku hasil laut seperti, pengeringan teripang, pengeringan ikan dan udang, serta rumah makan yang bahan bakunya berasal dari dalam kawasan permukiman. Terdapat pula usaha berbahan baku bukan hasil laut seperti penjualan sembako, pembuatan kue dan minuman, serta jasa seperti salon yang bahan bakunya berasal dari luar kawasan permukiman. Dilihat dari segi ekonomisnya, pengeringan teripang dan rumah makan lebih mendatangkan keuntungan yang besar dibandingkan dengan usaha pengeringan ikan dan udang; (2) sarana dan prasarana pendukung kegiatan usaha berbasis rumah tangga nelayan di permukiman Suku Bajo belum terpenuhi. Untuk pengolahan hasil laut, belum tersedianya ruang produksi untuk mengolah hasil laut, pemasarannya hanya dijual ke pelanggan tetap, dan prasarana persampahan dan limbah permukiman belum tersedia di semua segmen sehingga tidak dapat menunjang kegiatan UBRT; (3) strategi yang dapat dilakukan untuk mengembangkan usaha berbasis rumah tangga nelayan di permukiman Suku Bajo adalah dengan menjadikan kawasan permukiman Suku Bajo sebagai kawasan pusat pengolahan hasil laut agar lebih dikenal oleh masyarakat, mengembangkan kawasan permukiman Suku Bajo yang ada dengan menata lingkungan dan membuat kios-kios serta tempat pengolahan hasil laut agar menjadi pusat penjualan oleh-oleh khas Suku Bajo

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > PENDIDIKAN GEOGRAFI (S2)
PASCASARJANA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 04 Apr 2018 00:39
Last Modified: 04 Apr 2018 00:39
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/6717

Actions (login required)

View Item View Item