Efektivitas Penumbuhan Budi Pekerti melalui Pola Pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa

ISMAH, NUR AZATIL (2017) Efektivitas Penumbuhan Budi Pekerti melalui Pola Pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa. S1 thesis, Pascasarjana.

[img]
Preview
Text
Artikel tesis.pdf

Download (220kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Sekolah merupakan salah satu sarana yang efektif untuk menumbuhkan budi pekerti peserta didik. Penumbuhan budi pekerti diharapkan dapat merubah perilaku peserta didik, sehingga jika sudah dewasa lebih bertanggung jawab dan menghargai sesamanya dan mampu menghadapi tantangan zaman yang cepat berubah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Pelaksanaan penumbuhan budi pekerti melalui pola pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa, (2) Persepsi siswa terhadap penumbuhan budi pekerti melalui pola pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa, (3) Kendala-kendala yang dihadapi kepala sekolah dan guru dalam penumbuhan budi pekerti peserta didik melalui pola pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Informan dalam penelitian ini adalah Guru PKn dan Kepala Sekolah, sedangkan populasi dalam penelitian ini adalah Siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Pattallassang. Pada penelitian ini data kemudian dianalisis dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pelaksanaan penumbuhan budi pekerti melalui pola pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang sudah terlaksana dengan cukup baik karena setelah adanya kegiatan-kegiatan pembiasaan siswa telah menunjukkan karakter yang positif sesuai dengan permendikbud No. 23 Tahun 2015. Selain itu, guru PKn dan kepala sekolah juga telah menjadi teladan yang baik. (2) Persepsi peserta didik terhadap penumbuhan budi pekerti melalui pola pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang tergolong positif berdasarkan indeks “3,32” berada pada kategori “sangat baik”. (3) Ada beberapa kendala-kendala penumbuhan budi pekerti melalui pola pembiasaan di SMP Negeri 2 Pattallassang baik kendala internal maupun kendala eksternal yaitu kesadaran peserta didik yang masih kurang, sarana dan prasarana sekolah yang belum memadai karena telah terbakar sehingga mesjid digunakan sebagai tempat belajar serta terdapat guru yang masih bingung dengan gerakan penumbuhan budi pekerti melalui pola pembiasaan ini

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 02 Apr 2018 07:55
Last Modified: 02 Apr 2018 07:55
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/6568

Actions (login required)

View Item View Item