Keefektifan Penggunaan Media Gambar Berseri dalam Pembelajaran Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar

Ilmi, Nurul (2016) Keefektifan Penggunaan Media Gambar Berseri dalam Pembelajaran Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar. Diploma thesis, FBS.

[img] Text
BAB 1.docx

Download (21kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan kemampuan siswa menulis teks eksplanasi berdasarkan media gambar berseri Siswa Kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar. (2) Mendeskripsikan kemampuan siswa menulis teks eksplanasi berdasarkan media gambar tunggal Siswa Kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar. (3) Mendeskripsikan keefektifan media gambar berseri dalam menulis teks eksplanasi Siswa Kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar pada tahun ajaran 2015/2016 yang terdiri dari 3 kelas dengan jumlah 80 orang, sedangkan sampelnya diperoleh dengan cara acak. Kelas VII-B sebagai kelas eksperimen dan kelas VII-A sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan yaitu, tes dan RPP. Teknik yang digunakan mengumpulkan data adalah teks tertulis dan observasi. Data yang diperoleh dengan dua cara dianalisis secara statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil pembelajaran menulis teks eksplanasi pada siswa kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar berdasarkan media gambar berseri dikategorikan tuntas. Pernyataan tersebut didukung dan diperkuat dari perhitungan hasil tes. Dari hasil perhitungan statistik inferensial jenis uji t nilai nilai thitung =5,377 dan df (48) dengan taraf signifikan (P) = 0,548. Untuk nilai ttabel = 3,505 yang diperoleh daftar yang telah ditentukan. Dengan demikian, diperoleh kesimpulan bahwa nilai thitung > ttabel atau 5,377 > 3,505. Kriterian pengujiannya, yaitu: H1 ditolak jika thitung < ttabel dan H1 (hipotesis peneliti) diterima. Dengan demikian, penggunaan media gambar berseri efektif digunakan dalam pembelajaran menulis teks eksplanasi siswa kelas VII Yayasan SMP Tamalatea Makassar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 28 Mar 2018 03:12
Last Modified: 28 Mar 2018 03:12
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/6170

Actions (login required)

View Item View Item