Pengaruh Teknik Self Management terhadap Kecanduan Media Sosial Siswa di SMP Negeri 1 Marioriawa

JUMARTINA, JUMARTINA (2017) Pengaruh Teknik Self Management terhadap Kecanduan Media Sosial Siswa di SMP Negeri 1 Marioriawa. S1 thesis, Pascasarjana.

[img] Text
1 BAB I PENDAHULUAN.docx

Download (36kB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui gambaran pelaksanaan teknik self management di SMP Negeri 1 Marioriawa kabupaten Soppeng. (2) Untuk mengetahui gambaran kecanduan media sosial siswa sebelum dan sesudah diberi self management di SMP Negeri 1 Marioriawa Kabupaten Soppeng. (3) Untuk mengetahui pengaruh teknik self management terhadap kecanduan media sosial siswa di SMP Negeri 1 Marioriawa Kabupaten Soppeng. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif eksperimen dengan jenis penelitian pretest-posttest control group design terhadap 30 subjek penelitian yang kemudian dibagi 15 siswa untuk kelompok eksperimen dan 15 siswa untuk kelompok kontrol yang merupakan siswa kelas VIII A-VIII F SMP Negeri 1 Marioriawa pada Tahun Ajaran 2016/2017. Pengumpulan data dengan menggunakan instrumen skala dan observasi. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan teknik self management terhadap kecanduan media sosial siswa di SMP Negeri 1 Marioriawa dilaksanakan dalam 4 tahap, yaitu pembahasan secara umum teknik self management, self monitoring, stimulus control, dan self reinforcement. Penelitian ini menghasilkan perubahan yang positif, di antaranya siswa yang mampu mengelola waktu dalam menggunakan media sosial dengan baik, konsentrasi dalam belajar, rajin belajar, serta hubungan sosial dengan teman dan keluarga menjadi baik. (2) Gambaran kecenderungan tingkat kecanduan media sosial siswa di SMP Negeri 1 Marioriawa sebelum diberikan perlakuan teknik self management berada pada kategori tinggi pada kelompok eksperimen sedangkan pada kelompok kontrol berada pada kategori sedang dan setelah diberi perlakuan kelompok eksperimen berada pada kategori sedang dan kelompok kontrol berada pada kategori sedang. (3) Terdapat pengaruh teknik self management terhadap kecanduan media sosial siswa di SMP Negeri 1 Marioriawa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > BIMBINGAN DAN KONSELING - (S2)
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 21 Mar 2018 03:02
Last Modified: 21 Mar 2018 03:02
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/5881

Actions (login required)

View Item View Item