Misdawati, Misdawati (2012) Makna ma’bedda’ dalam Perkawinan Bugis di desa Balieng Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone. Diploma thesis, Fak. SENI DAN DESAIN.
Text
Isi Skripsi Bab I- Bab V.docx Download (688kB) |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Peralatan dan persyaratan yang harus dipenuhi pada perkawinan Bugis di desa Balieng Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone. (2) Prosesi upacara ma’bedda’ dalam perkawinan Bugis di desa Balieng Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone. (3) Makna yang terkandung dalam upacara ma’bedda’ dalam perkawinan Bugis di desa Balieng Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah: (1) Studi pustaka, (2) Observasi partisipatif, (3) Wawancara, dan (4) Dokumentasi Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Peralatan dan Persyaratan yang digunakan dalam prosesi ma’bedda’ di desa Balieng Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone disiapkan bangkung (parang), baki’ (nampan), were’ (beras), aju cenning (kayu manis), ampiri (kemiri), pala (pala), dan sengereng (kesan) yang kesemuanya mengandung arti khusus. Pada umunya upacara ma’bedda’ dilaksanakan pada malam hari sebelum upacara mappacci, yang dilakukan di rumah masing masing mempelai, dan pelakunya muda mudi. (2) Proses atau tata cara pelaksanaan upacara ma’bedda’ dalam perkawinan Bugis di desa Balieng Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone terdiri dari tiga tahap yaitu tahap pertama (a) Mattettu bedda’, (b) mempersiapkan alat dan bahan (c) ma’bedda’. (3) Upacara ma’bedda’ bersifat konfensi dan bisa berubah sesuai dengan perkembangan zaman sosial budaya masyarakat pendukungnya tetapi tidak merubah makna dari ma’bedda’ tersebut.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan sendratasik |
Divisions: | FAKULTAS SENI DAN DESAIN |
Depositing User: | UPT PERPUSTAKAAN UNM |
Date Deposited: | 08 Mar 2018 02:13 |
Last Modified: | 08 Mar 2018 02:13 |
URI: | http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/5508 |
Actions (login required)
View Item |