Solidaritas sosial antar kusir bendi di pasar Campalagian kabupaten Polewali Mandar

Rahman, Murdiana (2015) Solidaritas sosial antar kusir bendi di pasar Campalagian kabupaten Polewali Mandar. Diploma thesis, FIS.

[img] Text
BAB I.docx

Download (28kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitianini bertujuan untuk mengetahui bentuk Solidaritas Sosial Antar Kusir Bendi di Pasar Campalagian Kabupaten Polewali Mandar dan untuk mengetahui kondisi kehidupan sosial ekonomi para kusir Bendi di Pasar Campalagian Kabupaten Polewali Mandar.Penelitian yang dilakukan diwilayah kabupaten tingkat II Polewali Mandar kecamatan Campalagian tepatnya disekitar pasar Campalagian. Jenis penelitian ini merupakan penelitian dekriptif kualitatif. Penentuan informan secara purposive sampling yaitu informan yang dipilih secara sengaja dengan pertimbangan bahwa informan yang dipilih dianggap mampu memberikan informasi yang dibutuhkan, jumlah informan yang di pilih yaitu 10 orang.Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi yang di gunakan untuk memperoleh data secara konkret yang berkaitan dengan permasalahan penelitian ini. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis dekriptif kualitatif. Hasil penelitian bahwasanya mayoritas responden berada pada tingkatan usia produktif, dominan berasal dari suku mandar.semua responden beragama islam, dengan jumlah anak atau tanggan mayoritas antar 1-4 orang.Kondisi sosial ekonomi responden yang diukurdari tingkat penghasilan cukup lumayan. Jumlah penghasilan yang diperoleh selain dari rutinitas kegiatan masyarakat sehari- hari yang memanfaatkan jasa mereka juga dari situasi atau kondisi- kondisi seperti hari pasar dan hari raya idul fitri/ idhul adha bentuk solidaritas sosial kusir bendi lebih tepat untuk dikategorikan dalam jenis solidaritas sosial yang bersifat mekanik. Tingkat solidaritas para kusir bendi cukup tinggi. Hal ini dipengaruhi oleh kesamaan mereka dalam hal- hal tertentu seperti : latar belakang sosial ekonomi penghasilan dan jenis pekerjaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Sosiologi
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 02 Mar 2018 08:00
Last Modified: 02 Mar 2018 08:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/5248

Actions (login required)

View Item View Item